Find Us On Social Media :

Coba Deh Makan 2 Pisang dan Segelas Air Sebelum Makan Malam, Inilah Hal Positif yang Terjadi pada Tubuh Anda!

By Tatik Ariyani, Sabtu, 7 Maret 2020 | 07:00 WIB

 

Intisari-online.com - Pisang kaya akan serat, vitamin B6, vitamin C, potasium, magnesium dan mineral lainnya.

Pisang tidak hanya membantu pencernaan, tetapi juga bisa menghasilkan rasa kenyang bagi tubuh Anda.

Sehingga beberapa ahli menyarankan untuk kita memilih pisang ketika menjalani program diet demi mendapatkan hasil terbaik.

Selain itu, Anda juga bisa mendapatkan manfaat mengagumkan dengan memakan pisang pada waktu tertentu atau 'Golden Time', untuk mendapatkan hasil yang efektif.

Baca Juga: Dari Cegah Batu Ginjal Hingga Sembuhkan Diabetes Inilah 5 Manfaat Luar Biasa Batang Pohon Pisang Jika Dikonsumsi, Yuk Intip Apa Saja Khasiatnya

Melansir Bastille Post, dokter resmi usus di Jepang, Matshusita Hiroshi, mengatakan bahwa makan dua pisang pada waktu keemasan (golden time) akan memberikan manfaat.

Waktu keemasan yang dimaksud adalah sebelum jam makan malam, atau pada jam pada sore hari pada pukul 3/4 sore.

Ketika Anda makan 2 pisang dengan 200ml air, 30 menit sebelum makan malam, akan membuat otak Anda merasa kenyang dan mengurangi nafsu makan.

Hal itu tentu sangat baik bagi Anda yang sedang menjalankan program diet.

Kemudian, Anda bisa makan secara efektif dan mengurangi jumlah makanan dari jam 11.00 sampai jam 1 pagi, ini adalah waktu yang paling giat bagi tubuh untuk mengeluarkan hormon.

Baca Juga: Tidak Hanya untuk Pembungkus Makanan Daun Pisang pun Bermanfaat untuk Kesehatan, Salah Satunya Obat Alami Radang Tenggorokan

Menjaga diet semacam ini bisa membakar lemak serta menangkal penuaan hingga mengurangi bobot hingga 3 kg hanya dalamn 10 hari.

Ahli deit dari Taiwan, Zhao Hanying juga menyarankan makan pisang pada jam 3/4 sore untuk meningkatkan rasa kenyang menjelang makan malam.

Dengan demikian, Anda hanya perlu makan sedikit pada malam hari. Selain itu pisang juga cocok dimakan sebelum berolahraga.

Baca Juga: Mendapatkan Kesempatan Kedua, Bayi Tewas yang Dibuang di Gorong-gorong ini Secara Ajaib Masih Hidup Saat Ditemukan, Saat Dimandikan Sampai Tersenyum Membahagiakan

Karena pisang kaya akan ion kalium yang dapat mencegah kram, sekaligus kelelahan fisik karena rendah gula selama berolahraga.

Namun, perlu Anda ingat fruktosa dalam buah pisang harus dimetabolisme oleh hati.

Artinya bahwa, mereka yang menderita trigliserida tinggi atau fungsi hati yang buruk tidak bisa memakan buah ini.

Nah, itulah manfaat yang bisa Anda terima jika mengonsumsi pisang sebelum makan malam serta menambahkannya dengan segelas air.

Afif Khoirul M

Baca Juga: Menkes Terawan Sebut Angka Kematian Akibat Flu Lebih Tinggi daripada Corona, Ternyata Ini Fakta yang Sebenarnya Menurut WHO