Penulis
Intisari-Online.com - Kobra yang terdesak karena dikejar warga mengeluarkan tujuh telur sekaligus setelah menyerang kandang ayam untuk mencari makan.
Dilansir dari Mirror, ular pembunuh tersebut merayap masuk ke kandang ayam di Kerala, India sebelum membunuh seekor ayam.
Selain itu, kobra tersebut juga memakan telur dengan rakus.
Jumlah makanan yang banyak dalam perutnya membuat ular itu merayap dengan lambat saat warga mengejarnya.
BACA JUGA:Dipertandingkan di Asia Games 2018, Gulat Awalnya adalah Duel Melawan Kesewenangan Raja Gilgamesh
Untuk itulah, ular tersebut mengeluarkan tujuh telur dari delapan telur yang ditelannya agar bisa merayap dengan cepat.
Penyelamat satwa liar, Sujith mengatakan kobra tersebut mencoba melarikan diri dari orang-orang yang mengejarnya.
Kobra itu kesulitan bergerak karena perutnya terlalu penuh, sehingga dia cepat-cepat memuntahkan isi dalam perutnya.
Para warga berhati-hati ketika mencoba menangkap ular tersebut.
Warga juga memastikan bahwa ular tersebut dilepaskan kembali ke alam liar, lingkungan yang tepat untuknya.
Kejadian ular memangsa hewan ternak bukan sekali itu saja.
Pada bulan Januari, piton sepanjang 4,5 meter menelan ayam jantang, kemudian memuntahkannya.
Nut Wattana, pemilik ayam tersebut yang tinggal di Pathum Thani, Thailand harus merelakan dua ayam jantannya pergi.
Awalnya dia mengira ayamnya mungkin kabur dari kandang, lalu dia merasa ngeri setelah melihat ular piton menggantung di atap dengan perut yang terlihat penuh.
BACA JUGA:Meski Kepala Terpenggal, Pelaku Kejahatan Tereksekusi Mati Tak Langsung Mati dan Masih Sadar