Find Us On Social Media :

Dari Inneke Hingga Ayu Azhari, Inilah Kesaksian para Aktris Film Era ’90-an yang Pernah Membuat Bioskop Indonesia ‘Memanas’

By Ade Sulaeman, Minggu, 1 April 2018 | 17:45 WIB

Sebut saja Gadis Metropolis yang dibintangi Sally Marcellina dan Inneke Koesherawaty, serta Selir Seriti I dan Selir Seriti 2 yang menampilkan Lela Anggraini (26) dan Gitty Srinita.

Deretan film panas ini masih bakal tambah panjang. Sebab, ada beberapa film sejenis kini sedang dalam proses produksi.

Antara lain, Lembaran Biru (LB) yang bertutur tentang seorang gigolo dengan Inneke Koesherawati dan Ayu Azhari sebagai bintang.

Lalu ada Perempuan di Persimpangan Jalan (PPJ), Selir Seriti 3 (SS 3), dan Misteri Permainan Terlarang (MPT).

Masing-masing memajang tubuh Ayu Yohana (27), Lela, dan Gitty. Inikah wajah perfilman nasional masa kini?

Malah Malu Sendiri

Madhu Mahtani, produser film PPJ tampak berusaha menghindar ketika hendak diminta komentarnya mengenai maraknya produksi film panas.

Lain halnya Ferry Angriawan, pemilik PT Virgo Putra Film yang membuat serial SS dan LB.

"Sungguh, sebenarnya saya malu dan sedih membuat film seperti ini. Saya sendiri sampai enggan menontonnya," aku mantan suami aktris Meriam Bellina ini.

Tapi, tutur Ferry terus terang, "Tidak ada jalan lain, ketimbang nggak produksi sama sekali dan membuat kondisi perfilman nasional makin buruk."

Selain itu, Ferry yakin tak bakal bisa bersaing dengan sinetron di teve bila membuat film dengan tema macam komedi atau drama biasa.

Pendapat Ferry dibenarkan Norman Benny, Sutradara Ranjang Yang Ternoda, salah satu film panas.