Find Us On Social Media :

Habiskan Miliaran Rupiah, Ini yang Terjadi Pada Tubuh Jika Lakukan Operasi Transgender

By Aulia Dian Permata, Kamis, 22 Maret 2018 | 13:45 WIB

Intisari-Online.com - Di zaman yang serba modern ini, merubah jenis kelamin seseorang dari pria menjadi wanita atau sebaliknya bukanlah hal yang sulit.

Operasi transgender alias rekonstruksi genital adalah sebuah prosedur medis dengan teknik pembedahan oleh para ahli yang bisa mengubah bentuk organ genital seseorang.

Perlu digarisbawahi, bahwa hanya bentuk organ genitalnya saja yang diubah, bukan fungsinya.

Jadi, misalnya seorang pria melakukan operasi transgender, maka organ genitalnya berubah layaknya wanita, namun tidak bisa mengandung karena organ itu tidak tersambung dengan rahim.

(Baca Juga: a)

Tahapan Operasi Transgender :

1. Konsultasi

Pasien harus bertemu dengan ahli dan dokter bedah untuk menjelaskan seberapa jauh operasi ini dilakukan dan apa saja yang ingin diubah.

Pasien juga akan diminta menjalani tes psikologi untuk memastikan kesiapan mental mereka.

(Baca Juga: )

2. Terapi hormon

Ini dilakukan untuk menyiapkan tubuh pasien agar bisa sesuai dengan gender baru yang mereka mau.

Fungsinya untuk membantu perubahan fisik dari dalam tubuh, baik untuk pria maupun wanita.