Find Us On Social Media :

Jumlah Pasien yang Terjangkit Virus Corona Capai 2.300 Orang, Begini Cerita Sukarelawan yang Bantu Angkut Pasien di Wuhan

By Mentari DP, Selasa, 28 Januari 2020 | 10:00 WIB

Antrian warga yang terjangkit virus Corona di Rumah Sakit Wuhan.

Intisari-Online.com – Dunia masih dihebohkan dengan virus corona.

Dilaporkan virus corona dikonfirmasi ditemukan di Wuhan, China, beberapa negara lain melaporkan kejadian serupa. 

Virus corona atau corona virus baru n-CoV 2019 merupakan virus yang masih satu keluarga dengan virus penyebab flu hingga MERS dan SARS.

Dan virus ini bisa menyebabkan kematian.

Baca Juga: Ternyata Bill Gates Sudah Ramal Soal Wabah Virus Corona, ‘Wabah Virus Mematikan Akan Jadi Ancaman Ketiga Terbesar di Dunia Setelah Perubahan Iklim dan Perang Nuklir’

Hingga hari ini, Senin (27/1/2020), korban tewas akibat wabah corona virus tercatat sebanyak 80 orang, dengan lebih dari 2.3000 orang terinfeksi di seluruh dunia, sebagian besar berada di China.

Dilansir dari kompas.tv pada Selasa (28/1/2020), karena jumlah pasien yang terinfeksi sangat banyak di Wuhan, China, maka tim medis dan pengemudi sukarela terlihat bersiaga membantu mengangkut orang dari dan ke rumah sakit di Wuhan.

Mereka melakukannya guna membantu pasien yang terjangkit virus corona.

Baca Juga: Bak Bunuh Diri, Turis China Boleh Masuk Sumbar karena Lolos Thermal Scanner di Bandara, Faktanya Virus Corona Menular Sebelum Gejala Muncul, Termasuk Demam