Resep Jamu Senilai Rp33,95 Miliar yang Baru Saja Dibeli oleh Sido Muncul

Ade Sulaeman

Penulis

Melalui transaksi ini pula, perseroan kini memiliki kontrol penuh atas pengembangan produk-produk yang ditransaksikan.

Intisari-Online.com - PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk (SIDO) mengakhiri perjanjian pemberian lisensi rahasia dagang berupa resep dan pengembangan produknya dengan CV Mekar Subur yang dimiliki keluarga Hidayat.

Mengutip keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (19/3), pengakhiran pembayaran lisensi tersebut ditandai dengan pembelian lisensi pada Kamis (15/3) lalu.

Sementara nilai transaksinya senilai Rp33,95 miliar, atau sebesar 1% dari ekuitas perseroan berdasar laporan keuangan konsolidasi perseroan pada 30 September 2017.

Sedangkan taksiran nilai transaksi tersebut dilakukan oleh Kantor Jasa Penilai Publik (KJPP) Benediktus Darmapuspita dan rekan.

(Baca juga: Minum Air Kunyit Hangat Seminggu Tiap Pagi Saat Perut Kosong, Inilah 10 Hal yang akan Anda Rasakan!)

Dari transaksi ini perseroan memperkirakan dapat menghasilkan margin EBIT 1,5% lebih tinggi, yang berpotensi meningkatkan perkiraan EBIT sepanjang 2018 sebesar 6% menjadi Rp791 miliar.

Dengan asumsi pertumbuhan EBIT sebesar 23% (yoy).

Melalui transaksi ini pula, perseroan kini memiliki kontrol penuh atas pengembangan produk-produk yang ditransaksikan. (Anggar Septiadi)

(Baca juga: Seorang Dokter Tewas Setelah Ditikam oleh Suami Pasiennya Sendiri, Diduga Inilah Penyebabnya)

Artikel ini sudah tayang di kontan.co.id dengan judul “Sido Muncul resmi beli resep jamu keluarga Hidayat Rp 33,95 miliar

Artikel Terkait