Di Luar Dugaan, Isi Mobil Misterius Ini Setelah Setahun Ditinggalkan di Parkiran Rumah Sakit, Apa Ya?

K. Tatik Wardayati

Penulis

Suatu ketika Anda bepergian ke luar rumah dan harus memarkirkan kendaraan di tempat umum, maka harus mengingat-ingat tempat memarkirkan mobil Anda.

Intisari-Online.com – Bila Anda memiliki sebuah mobil, tentunya Anda memiliki sebuah garasi untuk memarkirkannya di rumah Anda.

Namun, bila tidak memiliki garasi, tentunya Anda akan memikirkan bagaimana memarkirkannya di rumah Anda bila sedang tidak dipakai.

Suatu ketika Anda bepergian ke luar rumah dan harus memarkirkan kendaraan di tempat umum, maka Anda harus mengingat-ingat tempat Anda memarkirkan mobil Anda.

Baca Juga: Inilah Makhluk-makhluk Misterius Penghuni Gunung Tertinggi di Dunia Kilimanjaro, Ada yang Menyendiri dan Suka Mengintai

Apa jadinya bila Anda lupa di mana memarkirkan mobil Anda sendiri?

Di sebuah sudut gelap gedung parkir Rumah Sakit Waikatotampak sebuah mobil misterius terparkir.

Kondisi mobil sangat kotor dan berdebu ditambah berbagai coretan di bagian mobil yang sudah mulai karatan.

Baca Juga: Jadi Suka Terbang Melawan Kodrat, Jutaan Kelelawar Ini Tiba-tiba Mati dalam Kondisi Hidung Memutih, Sindrom Misterius Ini Diduga Jadi Penyebabnya

Mobil tersebut ternyata sudah setahun lebih diparkir di lokasi tersebut.

Mobil awalnya diketahui berada di sana saat petugas kebersihan membersihkan area parkir.

Ia menemukan banyak sarang laba-laba di sekitar mobil honda CR-V tersebut.

Di dalam mobil tampak sebuah kursi hijau dan hitam dengan tas supermarket plastik di atasnya.

Dikutip dari Stuff, terdapat pula kursi roda dilipat ke dalam bagasi.

Yang mengejutkan, IPhone hitam tanpa kartu sim dipasang di bawah wiper kaca depan.

Baca Juga: Dipandang Hina dan Dipaksa Pakai Topeng, Pria Ini Kehilangan Pekerjaan Sejak 'Ribuan Benjolan Misterius' Seberat 25 Kg Mendadak Jalari Tubunya: 'Orang-orang Mengejek Saya'

Direktur manajemen rumah sakit Waikato, Selandia Baru, Colin Hearnden membenarkan hal itu ketika dikonfirmasi Stuff.

Sudah ada di sana selama sekitar satu tahun, menurutnya.

Hearnden mengatakan pemiliknya mungkin yang sudah lanjut usia dan lupa lokasi parkir mobil mereka.

"Kedengarannya aneh, tetapi jika itu orang yang lebih tua, mereka mungkin bingung.

"Ini kasus di mana seseorang benar-benar lupa bahwa mereka telah parkir di sini, pergi ke rumah sakit, melakukan sesuatu, pulang ke rumah dan tidak ingat di mana mereka meninggalkan mobil."

Mobil itu dilaporkan ke polisi sebagai barang curian dan pemiliknya sudah dibayar oleh perusahaan asuransi.

Baca Juga: Ilmuwan Bongkar Sumber Suara Misterius yang Terdengar di Seluruh Dunia, 260.000 Orang yang Tinggal di Pusat Suara Justru Tak Menyadarinya, Kok Bisa?

Sekarang mobil tersebut sudah jadi milik perusahaan asuransi yang sedang dilacak oleh staf rumah sakit sehingga mobil dapat dilepas.

Namun iPhone yang ada di sana tetap menjadi misteri.

Pasien tidak memberi tahu staf rumah sakit di mana mereka memarkir mobil.

"Itu hal yang tidak sering terjadi." (Gridaidi)

Artikel ini telah tayang di GridPop.id dengan judul “Setahun Dibiarkan di Parkiran Rumah Sakit, Isi Mobil Misterius Ini Sangat Mengejutkan

Baca Juga: Wanita Ini TemukanSurat Misterius dalam Botol, Isi Pesannya Bertanda 10 September 2001!

Artikel Terkait