Find Us On Social Media :

Memutuskan Hengkang dari Istana, Pangeran Harry Dipanggil Ratu Elizabeth II untuk Pertemuan Darurat, Ini yang Akan Dibahasnya

By Tatik Ariyani, Minggu, 12 Januari 2020 | 12:50 WIB

Meghan Markle dan Pangeran Harry

Intisari-Online.com - Setelah pangeran Harry dan Meghan memutuskan untuk hengkang dari istana, Ratu Elizabeth memanggil cucunya Pangeran Harry untuk menghadiri sebuah pertemuan krisis.

Pangeran Charles, dan Pangeran William, juga akan menghadiri pertemuan itu.

Pertemuan ini akan berlangsung Senin di perkebunan ratu Sandringham di Norfolk, Inggris timur, kata sumber Istana Buckingham kepada Reuters.

Meghan, mantan aktris TV Amerika, akan mencoba bergabung melalui telepon dari Kanada. Dia pulang awal minggu ini untuk bergabung kembali dengan bayi laki-laki pasangan itu, Archie.

Baca Juga: Kasus Bom Rakitan Meledak di Bengkulu: Ini 5 Jenis Bom yang Pernah Digunakan Para Teroris di Indonesia, Ada Bom Paku Hingga Bom Mobil

Harry dan Meghan secara resmi dikenal sebagai Duke dan Duchess of Sussex.

Mereka mengejutkan seluruh keluarga kerajaan pada hari Rabu lalu dengan mengumumkan secara publik bahwa mereka menginginkan "model kerja baru".

Model kerja yang dimaksud akan memungkinkan mereka menghabiskan lebih banyak waktu di Amerika Utara dan menjadi mandiri secara finansial.

Mereka tidak berkonsultasi dengan Ratu Elizabeth yang kini 93 tahun atau anggota keluarga lainnya.

Baca Juga: Militer Iran Akui Tembak Jatuh Pesawat Ukraina, Ini Sejumlah Pesawat yang Ditembak Jatuh Karena 'Salah Sasaran'