Find Us On Social Media :

6 Orang Tersambar Petir di Tengah Sawah, 1 Tewas Karena Sedang Main Ponsel: Benarkah Kita Bisa Tersambar Petir Jika Main Ponsel Saat Petir Terjadi?

By Mentari DP, Rabu, 4 Desember 2019 | 11:30 WIB

6 orang tersambar petir di tengah sawah, 1 tewas karena sedang main ponsel.

Intisari-Online.com – Dilansir dari kompas.com pada Rabu (4/12/2019), enam warga tersambar petir di area persawahan di Kampung Sali sali, Desa Pancara, Kecamatan Patampanua, Kabupaten Pinrang, Selasa (3/12/2019).

Dilaporkan satu orang tewas, sementara dua orang menderita luka, dan tiga orang sisanya tidak terluka.

Keenamnya diketahui sedang mengerjakan protek irigasi. Lalu karena hujan, keenamnya berteduh di salah satu rumah sawah dekat irigasi.

Kemudian petir menyambar tempat tersebut.

Baca Juga: Sering Memasak Nasi Dengan Air Mendidih atau Air Biasa? Ternyata Ini Perbedaan Keduanya

Menurut warga yang selamat, Puang Nomi, rekannya yang tewas, Ibnu Wahid, sedang menggunakan ponsel.

Puang memperkirakan, ponsel-lah yang menjadi penyebab petir menyambar rumah sawah tempat mereka berteduh.  

Berbahayakah menggunakan ponsel pada saat hujan dan petir?

Menurut jurnal yang dikeluarkan oleh lembaga cuaca Amerika Serikat, NOAA (National Oceanic and Atmospheric Administration), ponsel aman dipakai meskipun saat hujan.

"Tidak ada penghubung langsung antara Anda dan petir," tulis NOAA dalam situsnya.

Baca Juga: 7 Desa Ini Berada di Tempat Tersembunyi dan Sulit Dibayangkan, Salah Satunya Ada di Kawah Gunung Berapi