Find Us On Social Media :

Cerita Artis FTV Cecillia Putty yang Meninggal Karena Kanker Lidah, Ternyata Konsumsi Makanan Panas Bisa Jadi Penyebabnya

By Mentari DP, Rabu, 6 November 2019 | 13:30 WIB

Artis FTV Cecillia Putty.

Intisari-Online.com – Tahukah Anda siapa itu Cecillia Putty Vickend?

Jika pada awal tahun 2000-an Anda suka nonton FTV di televisi Indonesia, mungkin Anda mengenal siapa itu Cecillia Putty Vickend.

Namanya memang tak setenar artis ibukota lain, tapi wajahnya pasti familiar di mata kita.

Namun sayang, pada tahun 2012 silam, Cecillia telah menghembuskan nafas terakhirnya akibat penyakit kanker lidah stadium 4.

Baca Juga: Dikira Karena Makanan, Ternyata Ini yang Terjadi pada Tubuh Salah Satu Pemeran Sinetron ‘Si Doel Anak Sekolah’ Ini

Gadis berusia 26 tahun ini tutup usia di Rumah Sakit Pertamina Pusat, Rabu malam, 26 Desember 2012, pukul 19.20 WIB.

Penyakit kanker lidah sebenarnya telah menggerogoti tubuh Cecillia sejak tahun 2010 silam.

Pertama kali, ia disarankan dokter untuk segera melakukan operasi karena kanker lidahnya sudah memasuki stadium 2B.

Namun, karena awam akan kanker, ia dan orang tuanya memutuskan untuk melakukan pengobatan alternatif dulu selama 3 bulan.

Karena tak ada hasil, akhirnya, pada Maret 2012, lulusan London School of Public Relation ini pun menjalani proses operasi untuk kankernya.

Sayangnya, kanker lidahnya termasuk ganas sehingga stadiumnya pun terus meningkat. Cecillia juga harus menjalani kemoterapi yang tentunya sangat menyiksa.

Di akhir hidupnya, kondisinya pun sudah sangat memprihatinkan.

Ia hanya bisa makan dan minum dengan bantuan selang sehingga tubuhnya semakin kurus.

Ia juga tak bisa lagi berbicara dan wajahnya sudah sangat membengkak.

Ciri-ciri kanker lidah

Kanker lidah memang sering menipu, hal ini disampaikan oleh Oral Cancer Foundation. Menurut lokasinya, kanker lidah dibagi dua.

Pertama kanker lidah oral adalah yang berkembang di bagian lidah di mulut dan kedua, kanker lidah dasar yang berkembang di pangkal lidah, berdekatan dengan tenggorokan.

 Baca Juga: Fakta Menarik Risa Santoso, Kuliah di Harvard, Jadi Rektor Termuda di Usia 27 Tahun, Hingga Pernah Jadi Staf Presiden