Find Us On Social Media :

Wanita Suku Himba, Tetap Jadi yang Terindah dan Mempesona Meski Tak Pernah Mandi, Inilah Rahasia Perawatan Kulitnya

By Nieko Octavi Septiana, Jumat, 11 Oktober 2019 | 13:30 WIB

Wanita Suku Himba

Intisari-Online.com - Ada sebuah suku penggembala semi-nomaden di Kunene, daerah terpencil di Namibia yang sangat menarik.

Adalah suku Himba atau dikenal dengan suku merah. Citra suku Himba yang menarik dan mencolok membuat suku ini dikenal luas, terlepas dari tempat tinggal mereka yang terpencil.

Suku ini dikenal karena tak pernah mandi dengan air, hal yang dimaklumi karena mereka tinggal di lingkungan iklim gurun yang kekurangan air.

Tapi jangan salah, meski tak pernah mandi dengan air, wanita suku Himba diakui sebagai yang paling indah di seluruh Afrika.

Baca Juga: Kehidupan Ganda Fidel Castro: Mengaku Berpenghasilan Rp500 Ribu Sebulan & Benci Borjuis, Tapi Punya Pulau Pribadi dan Properti Mewah

Melansir CNN, mereka mengganti air dengan otjize, seperti pasta mentega, lemak, dan oker merah - terkadang beraroma resin aromatik.

Para wanita Himba mengaplikasikan otjize setiap pagi pada kulit dan rambut mereka, memberi mereka rona merah yang khas. Pemandangan perempuan Himba tradisional telah menjadi gambar ikon Afrika.

Ada banyak spekulasi tentang asal usul praktik ini, dengan beberapa mengklaim itu untuk melindungi kulit mereka dari matahari, atau mengusir serangga.

Baca Juga: 'Kami Mati Hidup di Sini. Mau Keluar, ke Mana?' Ini Kisah Tobias yang Tinggal Bersama Istri dan 9 Anaknya di Gubuk Reyot dalam Kondisi Sulit