Find Us On Social Media :

Mengaku Titisan Nyi Roro Kidul dan Miliki Kesaktian Ini, Seorang Kuli Bangunan Berhasil Menipu Rp10 Juta Per Orang

By Afif Khoirul M, Kamis, 29 Agustus 2019 | 13:00 WIB

Intisari-online.com - Meski memasuki era modern pada kenyataannya kasus penipuan dengan nuansa klenik masih banyak dilakukan.

Termasuk dari cara yang tak masuk akal hingga memanfaatkan teknologi jaman modern ini.

Belakangan ini, sebuah kasus penipuan kembali terjadi di Palembang.

Aksi penipuan ini dilakukan oleh seorang pria yang bekerja sebagai buruh bangunan.

Baca Juga: Sedang Mandi, Warga Riau Ini Tewas Diterkam Harimau, Saat Ditemukan Hanya Ini Bagian yang Tersisa Dari Jasadnya

Mengutip dari Kompas.com (26/8/2019), seorang buruh bangunan ditangkap jajaran Polsek Ilir Timur II Palembang usai menipu warga dengan mengaku titisan Nyi Roro Kidul.

Pria bernama Fitra (41) ini mengaku bisa mengubah beras menjadi emas.