Penulis
Intisari-Online.Com -Karena suaranya yang ekstrem dan lirik yang agresif, musik heavy metal sering dikaitkan dengan kontroversi.
Hal yang dikenal mengenai genre ini adalah isinya yangmenghujat, tuduhan mempromosikan bunuh diri dan menyalahkan atas penembakan di sekolah massal.
Intinya, musik heavy metal selalu memiliki reputasi buruk.
Meski demikian, ada banyak alasan mengapa ada pula orang yang melekatkan diri dan menjadi penggemar dari genre heavy metal.
Baca Juga: Dari Intelektualitas Hingga Cara Berpikir, Genre Musik Favorit Dapat Ungkap Kepribadian Anda!
Mungkin karena rasa memiliki, menikmati suara, menyukai liriknya, atau mungkin hal lainnya.
Selama bertahun-tahun, ada banyak penelitian tentang efek musik heavy metal.
Melansir Neuroscience News, Minggu (4/8/2019)sebuah penelitian dilakukan untuk mengeksplorasi dampak suara musik heavy metal pada kinerja.
Lebih khusus lagi, peneliti menggunakan thrash metal (sub-genre heavy metal yang cepat dan agresif) untuk membandingkan musik yang disukai dan tidak disukai peserta.
Fokusnya adalah heavy metal menjadi musik yang tidak disukai peserta.
Baca Juga: Inilah Alasan Mengapa Bagian Tubuh Kita Bergoyang Sendiri Ketika Sedang Mendengarkan Musik
Penelitian ini menunjukkan bahwa mendengarkan musik yang tidak Anda sukai, dibandingkan dengan musik yang Anda sukai, dapat mengganggu rotasi spasial (kemampuan untuk memutar objek secara mental dalam pikiran Anda), dan musik yang disukai dan tidak disukai sama-sama merusak kinerja memori jangka pendek.
Peneliti lain telah mempelajari lebih khusus mengapa orang mendengarkan heavy metal, dan apakah itu mempengaruhi perilaku selanjutnya.
Bagi orang yang bukan penggemar heavy metal, mendengarkan musik tersebut tampaknya memiliki dampak negatif pada kesejahteraan.
Dalam sebuah penelitian, non-penggemar yang mendengarkan musik klasik, heavy metal, musik yang dipilih sendiri, atau duduk diam mengikuti stressor, mengalami kecemasan yang lebih besar setelah mendengarkan heavy metal.
Mendengarkan musik lain atau duduk diam, menunjukkan penurunan kecemasan. Menariknya detak jantung dan pernapasan menurun dari waktu ke waktu untuk semua kondisi.
Baca Juga: Sobat Ambyar, Berikut Ini Alasan Kita Senang Dengar Lagu Sedih Didi Kempot
Metalhead dan headbanger
Melihat lebih jauh ke perbedaan antara penggemar heavy metal dan non-penggemar.
Penelitian telah menunjukkan bahwa penggemar metal cenderung lebih terbuka untuk pengalaman baru, yang memanifestasikan dirinya dalam memilih musik yang intens, kompleks, dan tidak konvensional, di samping sikap negatif terhadap aturan.
Namun, beberapa memiliki tingkat harga diri yang lebih rendah, dan kebutuhan akan keunikan.
Orang mungkin menyimpulkan bahwa ini dan perilaku negatif lainnya adalah hasil dari mendengarkan heavy metal, tetapi penelitian yang sama menunjukkan bahwa mungkin mendengarkan musik itu katarsis.
Penggemar remaja akhir atau awal dewasa juga cenderung memiliki tingkat depresi dan kecemasan yang lebih tinggi tetapi tidak diketahui apakah musik menarik orang dengan karakteristik ini atau menyebabkannya.
Meskipun konten lirik sering mengandung kekerasan dalam beberapa lagu heavy metal, penelitian yang baru-baru ini yang diterbitkan menunjukkan bahwa penggemar tidakmemiliki minat pada kekerasan.
Hal ini menunjukkan efek negatif yang sebelumnya diasumsikan dari paparan jangka panjang untuk musik tersebut.
Penelitian telah menunjukkan bahwa penggemar jangka panjang lebih bahagia di masa muda mereka dan lebih baik di usia paruh baya dibandingkan dengan mereka yang bukan penggemar.
Temuan lain bahwa penggemar yang merasa marah dan kemudian mendengarkan musik heavy metal tidak meningkatkan kemarahan mereka.
Justru mereka meningkatkan emosi positif, menunjukkan bahwa mendengarkan musik ekstrim merupakan cara yang sehat dan fungsional untuk memproses kemarahan.
Kesimpulannya, tidak seperti asumsi yang berkembang, musik heavy metal baik untuk kesehatan mental penggemarnya,kabar baik bagi para metalhead dan headbanger.
Baca Juga: Duh, Ternyata Nyanyi Lagu ‘Happy Birthday to You’ Juga Harus Bayar Royalti