Find Us On Social Media :

Zaskia Sungkar dan Irwansyah Ingin Punya Anak Kembar: Bisakah Kita Punya Anak Kembar Jika Tidak Punya Keturunan Kembar?

By Mentari DP, Rabu, 29 Mei 2019 | 10:30 WIB

Zaskia Sungkar dan Irwansyah ingin punya anak kembar.

Intisari-Online.com – Tentu setiap pasangan ingin segera memiliki anak. Namun apa daya, tak semua pasangan bisa mendapatkannya dengan segera.

Seperti pasangan Zaskia Sungkar dan Irwansyah.

Walau sudah delapan tahun berumah tangga, pasangan yang satu ini belum juga dikaruniai momongan.

Kendati demikian, hal itu tak menyurutkan semangat keduanya untuk saling menjaga satu sama lain hingga Allah mempercayakan buah hati untuk mereka.

Baca Juga: Ingat, Hanya Dengan Kerja Keras Barulah Kita Bisa Mencapai Kesuksesan

Bicara soal anak, baru-baru ini keduanya membuka perasaan masing-masing melalui unggahan video di kanal Youtube The Sungkars Family.

Ketika Zaskia bertanya, Irwansyah mau punya anak berapa, Irwansyah menjawab pengen punya anak pertama cowok dan kedua cewek.

"Kalau mau berapa ya satu sampai empat lah. Mau satu juga alhamdulillah. Makanya (kalau bisa) langsung kembar," pungkasnya seperti dikutip Grid.ID pada Selasa (28/5/2019).

Pernyataan Irwan tersebut langsung diaminkan oleh Zaskia.

Melihat perbicangan Zaskia Sungkar dan Irwansyah, mungkin banyak orang berpikir bahwa memiliki bayi kembar hanya terjadi jika pasangan memiliki silsilah kembar pada garis keturunan.

Adanya silsilah kembar pada garis keturunan akan meningkatkan kemungkinan hamil kembar.

Pada pasangan yang memiliki riwayat keturunan kembar, kemungkinan hamil kembar meningkat 2,5 kali lipat.

Namun, peningkatan kemungkinan ini hanya terjadi bila pada sisi istri (perempuan) terdapat garis keturunan kembar.

Bila suami (laki-laki) yang memiliki garis kembar, maka peluang untuk punya anak kembar tidak mengalami peningkatan dibanding peluang asalnya.

Hal ini karena kehamilan kembar terjadi akibat pembelahan sel telur yang pastinya berasal dari ibu.

 

Baca Juga: Reino Barack Pernah Jadi Tukang Pos dan Kelaparan: Ingat, yang Namanya Kerja Keras Akan Selalu Dibayar Tuntas Dengan Kesuksesan!