Find Us On Social Media :

Ketika 40.000 Warga Palestina Melaksanakan Sholat Jumat di Tengah Pengamanan Militer Israel

By Afif Khoirul M, Sabtu, 9 Maret 2019 | 12:30 WIB

Intisari-online.com - Kota Tua Yerussalem secara tidak resmi telah jatuh ke tangan Israel, dan kini kawasan ini dalam penjagaan ketat oleh militer Israel.

Baru-baru ini pasukan Israel juga telah meningkatkan keamanan di sekitar Kota Tua Yerussalem menyusul ketegangan di sekitar Aula doa Bab Al-Rahma di kompleks Masjid Al-Aqsa.

Menurut Al Jazeraa bahwa sekitar 40.000 jemaah melakukan sholat jumat pada Jumat (8/3), namun 140 lainnya dilarang oleh pasukan Israel untuk mengakses situs tersebut.

Meski demikian, suasananya relatif tenang dan tidak ada kerusuhan sama sekali.

Baca Juga : Cepat Turunkan Berat Badan hingga Bantu Kontrol Diabetes, Ini Manfaat Olahraga Sebelum Sarapan

140 orang yang dilarang masuk ke kompleks tersebut antara lain adalah ulama senior Wakaf.