Find Us On Social Media :

Menurut Ahli Geologi, Ini 2 Penyebab Jalan Gubeng Surabaya Ambles

By Mentari DP, Rabu, 19 Desember 2018 | 21:00 WIB

Seirama dengan Rovicky, Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho juga mengungkapkan bahwa amblesnya jalan raya Gubeng Surabaya karena kesalahan konstruksi.

"Amblesnya tanah di Jalan Raya Gubeng Surabaya lebih disebabkan kesalahan konstruksi. Dinding penahan jalan (retaining wall) tidak mampu menahan beban.”

“Apalagi saat musim hujan begini, sehingga ambles. Jadi, tidak ada kaitan dengan sesar gempa atau patahan Surabaya dan Waru," kata Sutopo dalam akun Twitter resminya.

Dalam dua foto yang dibandingkan Sutopo, tampak bahwa dinding galian tidak kuat menahan beban dinding di bagian dekat jalan.

"Ditambah getaran dari kendaraan menyebabkan tanah ambles. Jadi konstruksi dinding tidak kuat," kata Sutopo. (Gloria Setyvani Putri)

(Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ahli Geologi Ungkap 2 Penyebab Amblesnya Jalan Gubeng Surabaya")

Baca Juga : Saat Jalan Gubeng Surabaya Ambles, Terdengar Suara Gemuruh hingga Ledakan