Penulis
Intisari-Online.com - Ada alasan mengapa banyak orang memperingatkan kita untuk tidak meletakkan tangan atau anggota tubuh lain keluar dari jendela bus atau mobil ketika sedang dalam perjalanan.
Baru-baru ini, pada bulan November 2018, lengan seorang pria putus setelah tertabrak buslain ketika dia menggantungkan lengannya di luar jendela bus yang sedang dia tumpangi, laporan World of Buzz.
Insiden mengerikan ini terjadi di sepanjang EDSA-Kamuning di Quezon City, Filipina.
Menurut Coconuts Manila, seorang pengguna Facebook yang mengaku berada di dalam bus yang sama mengatakan bahwa korban yang tidak disebutkan namanya sedang tidur dengan tangan menggantung di luar jendela bus ketika insiden nahasitu terjadi.
Dia menangis dalam kesakitan yang luar biasa dan tangisannya menarik perhatian para warga sekitar.
Pihak berwenang segera disiagakan dan tim penyelamat dari Metropolitan Manila Development Authority (MMDA) datang untuk memberikan pertolongan pertama.
Dia kemudian dikirim ke Pusat Medis East Avenue di kota untuk perawatan darurat.
Saksi lain yang berada di tempat kejadian mengatakan korban menderita untuk waktu yang lama karena tim pertolongan pertama membutuhkan waktu cukup lama untuk tiba di tempat kejadian.
Baca Juga : Jika Terjadi Kecelakaan Pesawat, Pilot: Begini Tips Menyelamatkan Diri
Belum lagi warga disekitar dalam video hanya sibuk menonton dan merekam pria yang malang tersebut alih-alih menolong.
Beberapa tampak berjalan seperti tidak ada kejadian apapun.
"Aku kasihan padanya, dia terus menangis," kata saksi.
Video dia berteriak minta tolong diunggah di Facebook dan mengumpulkan reaksi beragam di kalangan netizen.
Baca Juga : Kisah Miris Moderator Konten, Mulai dari Lihat Ratusan Kepala Dipenggal Hingga Nonton Video Porno Berjam-jam
Beberapa menyatakan simpati, sementara yang lain mempertanyakan mengapa tidak ada orang yang segera membawa korban ke rumah sakit karena ada begitu banyak orang pada waktu itu.
Tidak yakin apakah lengan pria itu bisa disambung setelah insiden itu, tetapi semoga dia mendapat perawatan yang terbaik dan bisa segera pulih.
Kejadian tersebut tentu saja menjadi pelajaran berharga untuk yang lain untuk tidak mengeluarkan tangan atau anggota tubuh lainnya ke luar jendela bus atau mobil saat dalam perjalanan. (Adrie P. Saputra)