Find Us On Social Media :

Mudah Lelah dan Sering Mengalami Nyeri, Itu Tandanya Tubuh Kita Perlu Berolahraga

By Moh Habib Asyhad, Kamis, 22 Februari 2018 | 11:15 WIB

Intisari-Online.com – Sering kali kita salah mengira bahwa kelelahan disebabkan kurang istirahat.

Padahal, tubuh lelah bisa jadi sinyal bahwa kita kurang berolahraga.

Sejumlah penelitian mengungkapkan, olahraga mampu meningkatkan energi.

Berikut ini adalah empat tanda tubuh perlu berolahraga:

(Baca juga: Sering Nyeri Pinggang? Hati-hati, Jangan-jangan Ginjal Anda Ada Masalah)

1. Mudah lelah

Meski sudah cukup istirahat, nyatanya tubuh masih sering merasa lelah.

Penelitian dari University of Georgia, AS, menemukan, olahraga setidaknya tiga kali seminggu selama 20 menit dapat meningkatkan energi hingga 20%.

2. Stres

Olahraga setidaknya 30 menit sehari dapat menyegarkan pikiran, mengusir stress, dan mengembalikan mood ceria.

3. Nyeri

Salah satu tanda tubuh kurang gerak adalah munculnya rasa nyeri dan pegal setiap kali bangun tidur, khususnya pada punggung, lengan, dan kaki.