Find Us On Social Media :

Terungkap, Ternyata Ini Alasan Kertas Menguning Setelah Lama Disimpan

By Mentari DP, Kamis, 8 Februari 2018 | 11:15 WIB

Berbanding terbalik dengan selulosa, keberadaan lignin pada kertas justru membuat kertas semakin tidak putih atau kita sebut menguning.

(Baca juga: Duh, Kertas Setruk Belanja Ternyata Bisa Tingkatkan Risiko Kanker! Ini Penjelasannya)

Kertas menguning akibat Lignin yang teroksidasi

Semakin lama, lignin yang ada akan teroksidasi (terurai) oleh oksigen ke udara dan pecah menjadi zat asam.

Zat asam itu dapat menyerap sebagian gelombang cahaya. Karena gelombang cahaya diserap, maka warna cahaya yang dipantulkan oleh kertas menjadi lebih kuning dari sebelumnya.

Semakin banyak lignin pada kertas yang teroksidasi, maka warna kertas semakin menguning.

Penemuan yang dapat mengurangi kadar lignin

Namun saat ini zaman sudah semakin canggih, para ahli pun membuat penemuan yang bisa dipakai untuk mengurangi kadar lignin dalam sebuah kertas putih.

Ini akan menghasilkan kertas yang tidak cepat menguning dan tahan terhadap oksidasi.

(Baca juga: Perusahaan China Ini Daur Ulang Feses Panda Jadi Kertas Tisu, Mau Beli?)

(Artikel ini sudah tayang di bobo.grid.id dengan judul “Kenapa Kertas Menguning Setelah Lama Disimpan?”)