Penulis
Intisari-Online.com- Fotografer blasteran Jepang-Belgia, Tetsuro Miyazaki telah berkeliling dunia mewawancarai orang-orang setengah Jepang untuk proyeknya.
Proyeknya "Hafu2Hafu" itu bertujuan menyajikan citra lengkap tentang hafu (blasteran setengah Jepang).
Untuk mencapai tujuan ini, Miyazaki memotret dan mengajukan pertanyaan kepada para hafu di berbagai negara.
"Ambisi saya adalah memotret satu orang hafu Jepang di setiap negara. Ada 193 negara yang diakui oleh PBB, jadi kemungkinan ada 192 kemungkinan kombinasi," ucap Miyazaki sebagaimana dilansir nextshark.com (5/2/2018).
Baca Juga:Inspiratif, Pria Ini Mengendarai Sepeda dari Afrika Barat ke China Untuk Bantu Warga Miskin
Baca Juga:Waspada, Sesak Napas Adalah 1 dari 10 Peringatan Tentang Pembekuan Darah yang Tidak Bisa Diabaikan
"Ada perbedaan besar pengalaman yang dialami hafu sesuai negara campurannya. Seperti pengalaman Hafu campuran Afrika akan sangat berbeda dengan campuran sesama Asia," katanya.
Pertanyaan yang muncul seperti "adakah tradisi yang Anda benci sewaktu kecil namun menghargainya sekarang?," atau "seberapa besar Anda mengorbankan kepribadian untuk menyesuaikan dengan kedua budaya itu?"
Baca Juga:Jangan Disepelekan! Warna Tinja Kita Bisa Ungkapkan Kesehatan Kita Loh
Miyazaki masih kekurangan 127 negara lagi, di bahkan membuka kampanye bagi orang yang ingin menyumbang dana untuk proyeknya.
Baca Juga:Sempat Nyaris Mati Membeku di Jalanan, Tunawisma Ini Bertransformasi Berkat Bantuan Tiga Orang Ini