Find Us On Social Media :

Kejam! Kebun Binatang Ini Berikan Anak Anjing Hidup Sebagai Makanan Kepada Ular Piton Raksasa

By Mentari DP, Senin, 5 Februari 2018 | 13:00 WIB

Intisari-Online.com – Sebuah kebun binatang di China Tengah bernama Hebin Park Zoo membuat pengakuan yang menggemparkan.

Dilansir dari thesun.co.uk, mereka mengakui telah memberi anak anjing hidup sebagai makanan ke ular piton besar.

Namun kebun binatang yang berada di Pingdingshan ini mencoba menghindari konstroversi dengan mengklaim bahwa praktek tersebut dilakukan oleh pemilik rumah reptil.

Skandal itu terungkap saat gambar dan video mulai beredar di media sosial.

(Baca juga: Bukan Hewan, di Kebun Binatang Ini Justru Pengunjung yang Harus Berada di Dalam Kandang, Berani Coba?)

(Baca juga: Kejam! Bukannya Melindungi, Kebun Binatang Ini Justru Membunuh 9 Ekor Anak Singa)

Dalam sebuah foto terlihat seekor anak anjing berbulu putih tengah ia berada di antara ular piton raksasa berwarna kuning.

Sementara video menunjukkan seekor anak anjing berbulu coklat berada berada di sebuah tempat yang tampak seperti kandang ular, karena terlihat seekor ular piton berwarna coklat di dalam sebuah tempat.

Sang ular juga tampak memiliki tiga atau empat tonjolan di sepanjang tubuhnya, tanda yang menunjukkan bahwa ada kemungkinan ia baru saja diberi makan beberapa ekor anak anjing.

Tentu saja para pengguna media sosial marah terhadap kebun binatang tersebut. Mereka langsung melapor kepada kelompok hak binatang di Asia (PETA).

Seorang juru bicara Kebun Binatang Hebin Park mengatakan dalam sebuah pernyataan: "Kami memang memberi makan anak anjing kepada ular.”

"Namun direktur kami telah meminta kami untuk berhenti.”

Dia menambahkan bahwa tempat repil dikelola secara pribadi.

"Mereka punya kontrak dengan kebun binatang. Tapi kegiatan pemberian makan ular mereka tidak ada hubungannya dengan kami,” tutur juru bicara Kebun Binatang Hebin Park.

(Baca juga: Tiap Tahun, Kebun Binatang di Eropa Membunuh 5,000 Binatang)