Penulis
Intisari-Online.com – Saya duduk dengan seorang teman di sebuah kedai kopi yang terkenal di kota tetangga Venesia, Italia, kota lampu dan air.
Saat kami menikmati kopi kami, seorang pria masuk dan duduk di sebuah meja kosong di samping kami.
Dia memanggil pelayan dan memesannya sambil berkata, "Dua cangkir kopi, salah satunya taruh di dinding."
Kami mendengar perintah ini dengan penuh ketertarikan. Kami mengamati, bahwa pelayan menyajikan satu cangkir kopi, tetapi pria itu membayar dua.
(Baca juga:Ni Nengah Widiasih: Kalau Gagal, Ya, Coba Lagi! Kalau Jatuh, Ya, Bangun Lagi!)
Ketika pria itu pergi, pelayan meletakkan selembar kertas di dinding sambil berkata, "Secangkir Kopi".
Sementara kami masih di sana, dua pria lain masuk dan memesan tiga cangkir kopi, dua di atas meja dan satu di dinding. Mereka minum dua cangkir kopi tapi membayar tiga dan pergi.
Kali ini juga, pelayan melakukan hal yang sama, menaruh selembar kertas di dinding sambil berkata, "Secangkir Kopi".
Unik juga dan sedikit membingungkan bagi kami. Kami selesai menikmati kopi, membayar tagihan, dan pergi.
Setelah beberapa hari, kami sempat pergi ke kedai kopi ini lagi. Sementara kami menikmati kopi kami, seorang pria berpakaian buruk masuk.
Saat dia duduk sendiri, ia melihat ke dinding dan berkata, "Secangkir kopi dari dinding."
Pelayan itu menyajikan kopi kepada pria ini dengan hormat dan bermartabat. Pria itu membawa kopinya dan pergi tanpa membayar.
Kami takjub melihat semua ini, saat pelayan itu melepaskan selembar kertas dari dinding dan melemparkannya ke tempat sampah.
Sekarang tidak mengherankan bagi kami - masalahnya sangat jelas. Rasa hormat yang besar terhadap orang miskin yang ditunjukkan oleh penghuni kota ini membuat mata kita menangis.
Renungkan kebutuhan apa yang diinginkan pria ini. Dia memasuki kedai kopi tanpa harus menurunkan harga dirinya ... dia tidak perlu meminta secangkir kopi gratis ... tanpa bertanya atau mengetahui tentang seseorang yang memberikan secangkir kopi ini kepadanya ... dia hanya melihat ke dinding, memesan sendiri, menikmati kopinya, dan pergi.
Benar-benar indahnya berbagi. Mungkin dinding yang paling indah yang pernah kita lihat.
(Baca juga:Daripada Menyebarkan Hal Negatif karena 'Bad Mood', Lebih Baik Mengubahnya dan Berbagi Hal Positif)