Find Us On Social Media :

Sadar dari Koma Selama 2 Minggu Setelah Melahirkan, Ibu Muda Ini Merasa Baru Berusia 13 Tahun Lalu Bernyanyi ‘Somewhere Over the Rainbow’

By Moh Habib Asyhad, Senin, 27 November 2017 | 09:00 WIB

Karena drama itu tidak juga berakhirnya, akhirnya Nicola dan Ioan diminta untuk keluar.

Rupanya, saat proses melahirkan, Shannon mengalami emboli air ketuban yang langka sehingga jantungnya terhenti dan mulai mengalami pendarahaan.

Sekadar tahu, emboli air ketuban adalah masuknya cairan ketuban masuk ke dalam sirkulasi darah maternal sehingga terjadi gangguan akut pada pernafasan.

Dilansir dari situs The Sun, Sabtu (25/11), Shannon mengalami henti jantung selama 68 menit, lalu koma selama 2 minggu.

Namun, saat ia bangun dari komanya, ia tidak mengenali tunangannya, Ioan dan dua anaknya, Mika dan bayinya yang diberi nama Nico.

Ternyata, ingatan Shannon mengalami kerusakan cukup parah.

“Ketika kami pergi ke rumah sakit pada 29 September itu, kami berharap akan kembali ke rumah dengan bayi yang baru, tetapi sepertinya kami jadi punya bayi lainnya karena Shannon butuh perawatan lebih,” kata Nicola Everett.

Ibu Shannon itu bercerita, putrinya terus memanggil dirinya dengan kata ‘Mammy’.

Ketika ditanya dimana rumahnya, putrinya memberi alamat rumah yang pernah ditempati keluarga mereka saat ia berusia 13 tahun.

Begitu sadar dari koma, Shannon mulai bernyanyi mengikuti lagi Like A Prayer yang diputarkan sebagai latar belakang.

Setelah itu ia menyanyikan lagu Somewhere Over the Rainbow.

Begitu selesai menyanyi, ia berkata: “Mammy, aku seperti berada di atas pelangi.”