Find Us On Social Media :

Waspadalah Para Pria Yang Sering Berpanas Panas, Kesuburan Anda Taruhannya

By Yoyok Prima Maulana, Jumat, 3 November 2017 | 20:00 WIB

Ukuran Penis Bisa Jadi Petunjuk Kesuburan Pria

Intisari-online.com - Orang yang lebih sering terpapar sinar matahari terik (karena kerjanya di lapangan) lebih sering stres, dibandingkan dengan orang yang kerjanya di bawah naungan dan terhindar dari sengatan terik matahari.

Suhu panas itu sendiri juga membuat orang bisa mandul. Dari beberapa buku dan laporan penelitian disebutkan bahwa untuk menghasilkan sperma yang cukup banyak dan bermutu, testis perlu suhu ideal: tidak terlalu panas dan tidak terlalu dingin.

Agak di bawah suhu badan normal 36° - 37°C. Itulah sebabnya testis menggantung di bawah perut.

BACA JUGA: 

Aerasi di situ lebih lega daripada di bagian perut. Bila suhu di luar tubuh berubah dingin, otot-otot penggantung testis akan mengerut, sehingga "buah" itu tertarik dan terangkat mendekati perut yang agak hangat.

Tetapi begitu suhu tubuh berubah terlalu panas (misalnya karena sedang demam), otot-otot itu mengendur sehingga testis dapat menggantung menjauhi badan.

Penjelasan ini sedikit banyak dapat menerangkan mengapa pada penderita kriptorkidismus (cacat perkembangan yang ditandai dengan kegagalan testis turun ke dalam kantung buah zakar) produksi sperma terganggu.

Sebab, testis yang tetap berada di rongga perut terlalu lama "kepanasan".

TINGGALKAN TEMPAT DUDUK

Panas harus diwaspadai oleh mereka yang senang bercelana ketat. Atau bercelana longgar, tetapi celana dalamnya ketat. Baik celana dalam maupun celana luar yang ketat memaksa testis menempel lebih lama pada tubuh dan lebih lama pula menderita suhu panas.

Begitu pula kalau orang sedang duduk. Apa lagi kedua kakinya diapitkan.

Para sopir dan pegawai kantor yang lebih sering duduk daripada berjalan juga harus lebih mewaspadai keadaan ini. Begitu juga pekerja pabrik peleburan logam, pemanggangan roti, perusahaan binatu, dan juru masak yang berdiri berjam-jam di depan tungku api dapur restoran dan hotel.