Find Us On Social Media :

Inilah 6 Keuntungan Miliki Payudara Kecil! Tak Perlu Minder Lagi, Ya!

By Ade Sulaeman, Rabu, 18 Oktober 2017 | 20:30 WIB

Intisari-Online.com – Di zaman sekarang ini, wanita cenderung untuk melakukan operasi payudara dan melakukan segala macam hal untuk membuat payudaranya lebih besar.

Biasanya karena satu alasan, ingin terlihat lebih seksi.

Padahal, payudara kecil itu justru dianggap sempurna dan cukup seksi, dan yang jelas akan terasa nyaman dengan kulit Anda sendiri.

Anda pasti akan menemukan seseorang yang menyukai payudara kecil dan melihat bagaimana menariknya mereka.

Apalagi, pada dasarnya payudara kecil memiliki banyak keunggulan, seperti terangkum di bawah ini:

(Baca juga: Merasa Terganggu, Begini Mengusir Bulu-bulu yang Tumbuh pada Puting Payudara)

(Baca juga: Didiagnosis Penyakit Langka, Balita 5 Tahun Ini Sudah Punya Payudara, Jerawat, Serta Tanda-tanda Menopause Dini)

Payudara lebih sensitif

Menurut sebuah penelitian yang dilakukan oleh peneliti dari University of Vienna, payudara kecil lebih sensitif daripada yang lebih besar, demikian temuan mereka.

Penelitian lain bahkan menemukan bahwa payudara besar itu 24 persen kurang sensitif dibandingkan yang lebih kecil.

Jadi, payudara lebih kecil membawa kesenangan lebih daripada payudara yang lebih besar.

Bentuknya tetap seiring waktu

Sementara payudara yang lebih besar cenderung melorot dan meregang akibat penuaan, payudara kecil mempertahankan kegairahan untuk waktu yang lebih lama.