Advertorial

Meniup Hidung Ketika Pilek Ternyata Bahaya, Begini Cara Membersihkan Ingus dengan Benar

Afif Khoirul M
Moh. Habib Asyhad
Afif Khoirul M
,
Moh. Habib Asyhad

Tim Redaksi

Bahkan, cara tersebut hampir dilakukan oleh setiap oranga yang menderita pilek, lantas apakah cara tersebut sebenarnya sudah benar?
Bahkan, cara tersebut hampir dilakukan oleh setiap oranga yang menderita pilek, lantas apakah cara tersebut sebenarnya sudah benar?

Intisari-online.com - Ketika sedang pilek, beragam upaya kita lakukan untuk membersihkan hidung yang sedang tersumbat.

Salah satunya dengan meniupkannya sekencang mungkin agar lubang hidung terasa lebih lega.

Atau lebih ekstremnya, melakukan cara seperti memukul hidung, untuk membuat ingus yang menyumbat keluar dari hidung.

Bahkan, cara tersebut hampir dilakukan oleh setiap orang yang menderita pilek.

Lantas, apakah cara tersebut sudah benar?

Baca Juga : 10 Manfaat Jepan alias Labu Siam yang Jarang Diketahui. Salah Satunya Bisa Tingkatkan Fungsi Otak, Lo!

Melansir dari Goodhousekeeping, ternyata cara tersebut sangat rawan dan berisiko tinggi.

Cara kita meniup hidung kita bisa berakibat buruk bagi, dan dapat benar-benar membuat gejala lebih buruk atau menciptakan lebih banyak masalah.

Memang, perasaan tersumbat di lubang hidung Anda biasanya karena lendir, tetapi sebagian besar itu adalah tanda bahwa saluran hidung kita bengkak dan meradang.

GP Lucy belton, seorang pakar mengatakan,"Meniup hidung Anda keras bukanlah ide yang baik, karena dapat mengiritasi bagian dalam hidung Anda dan merusak lapisan hidung dan sinus."

Baca Juga : Cara Mengobati Biduran Secara Alami Tanpa Obat Kimia tapi Tetap Manjur

"Ini dapat menyebabkan ketidaknyamanan dan berpotensi membuat seseorang lebih rentan terhadap sesuatu seperti sinusitis."

Seorang ahli bedah juga mengatakan bahwa meniup hidung Anda dengan keras dapat memaksa saluran udara yang terhubung ke telinga dan mata kita, menyebabkan lebih banyak rasa sakit, seperti dikutip dari Mirror.

Untuk itulah mungkin Anda butuh cara-cara yang lebih baik dan tidak berisiko ketika Anda berniat untuk membersihkan hidung Anda ketika pilek.

Baca Juga : Selama 2 Tahun Mengira Terkena Pilek, Ternyata Wanita Ini Alami Kebocoran Cairan Otak

Cara yang perlu dilakukan adalah :

1. Tekan jari pada salah satu lubang hidung, biarkan yang satunya bersih, dan tiup dengan lembut ke dalam tisu.

Ini akan membantu membersihkan lendir di lubang hidung Anda.

2. Apa pun yang Anda lakukan, hindari meniup keras atau tegang diri Anda untuk membersihkan hidung inilah yang akan memperburuk gejala Anda dan berpotensi menyebabkan kerusakan.

3. Obat dekongestan atau mengukus hidung dapat membantu meredakan gejala, sementara obat anti-inflamasi seperti Ibuprofen dapat meringankan pembengkakan dan rasa sakit.

Baca Juga : Sudah Bolak Balik Ke Dokter Tapi Anak Terus Terusan Batuk Dan Pilek, Ini Yang Harus Dilakukan Orangtua

Artikel Terkait