Beginilah Cara Mengatasi Anak yang Malas Belajar Membaca

Alan Kusuma

Editor

Beginilah Cara Mengatasi Anak yang Malas Belajar Membaca
Beginilah Cara Mengatasi Anak yang Malas Belajar Membaca

Intisari-Online.com -Saat orangtua menemukan fakta bahwa anaknya malas membaca, maka segera perbaiki dengan cara yang baik dan benar. Jangan sampai cara orangtua justru memaksa dan membuat anak stres karena ini akan semakin menjauhkannya dari membaca dan buku. Jika mau cermat, sejatinya ada beberapa cara mengatasi anak yang malas membaca buku.

Bersabar dalam mengajarkan hal-hal dasar

Ajarkan dasar-dasar belajar membaca melalui beberapa metode yang membuatnya tertarik dan mengingat apa yang diajarkan. Misalnya dengan menggunakan alat peraga berwarna-warni yang dibuat dari huruf-huruf tersebut. Jika anak lebih bisamengingat melalui metode bermain sambil belajar, gunakan terus metode itu untuk mengajarkan kombinasi huruf yang lebih rumit.

Jangan asal memberi hukuman karena ketidakmampuannya

Orangtua mungkin akankecewa karena anak malas belajar membaca dan menulis. Lalu menghukumnya dengan harapan mereka bisa lebih tekun. Namun tak banyak orangtua yang mengetahui bahwa anaknya memiliki sedikit persoalan. Disleksia, misalnya. Solusinya, orangtua diharapkan lebih sering berkonsultasi dengan guru atau wali kelasnya di sekolah.

Jangan berhenti memotivasi

Jangan memberi terlalu banyak bebak kepada anak-anak. Ada kalanya mereka sukses, ada kalanya juga mereka gagal. Itu sesuatu yang lumrah dalam proses belajar. Yang terpenting, orangtua jangan pernah berhenti untuk memberi mereka motivasi dan semangat.

Mencari bantuan? Kenapa tidak

Jika sudah merasa tak mampu, jangan sungkan-sungkan untuk meminta bantuan kepada orang lain. Kepada guru atau pakar pendidikan, misalnya.

Kondisi anak yang sulit belajar dan menulis mungkin akan membuat para orangtua harus berupaya lebih keras. Namun yakinlah bahwa tidak ada yang sia-sia dari pengorbanan orangtua kepada anak-anaknya.

(Huffingtonpost.com)