Advertorial

Inilah 4 Keunggulan Realme C1 Mengapa Layak disebut 'Xiaomi Killer'

Afif Khoirul M
Adrie Saputra
Afif Khoirul M
,
Adrie Saputra

Tim Redaksi

Inilah beberapa hal yang mebuat Realme C1 kemungkinan besar menggebrak pasar dan menjadi ancaman bagi Xiaomi.
Inilah beberapa hal yang mebuat Realme C1 kemungkinan besar menggebrak pasar dan menjadi ancaman bagi Xiaomi.

Intisari-online.com - Beberapa waktu lalu sub-brand Oppo, Realme secara resmi memperkenalkan beberapa ponsel barunya ke Indonesia.

Menariknya, dari beberapa ponsel yang diperkenalkan, beberapa diantaranya menawarkan harga yang cukup lumayan murah jika melihat spesifikasi yang dibawanya.

Ponsel yang dimaksud tersebut adalah smartphone Realme dengan seri C1 ponsel ini menggebrak pasar dengan harga ramah anggaran, namun tetap membawa spesifikasi wah.

Pasalnya hingga kini bisa dikatakan Xiaomi masih merajai ponsel kelas low-entry dengan memperkenalkan ponsel berkelas namun dengan harga murah meriah.

Baca Juga : Di Atas Kertas Xiaomi Redmi 6A Kalah Telak dari Realme C1, Ini Perbandingannya

Namun, dengan hadirnya sub-brand Realme yang mengebrak pasar dengan ponselnya ini bisa dipastikan persaingan smartphone akan semakin ketat.

Apa lagi ponsel Realme C1 ini hanya dibanderol dengan harga Rp1,499 juta untuk harga resminya, sedangkan melalui flash sale harganya menjadi Rp1,399 juta.

Berikut ini beberapa keunggulan Realme C1 mengapa ponsel ini bisa disebut dengan Xiaomi Killer?

Baca Juga : Punya Spesifikasi Powerfull, Ponsel Realme C1 Harganya Cuma Rp1 Jutaan

1. Desain dan tampilan

Dari pandangan pertama ponsel ini memang menawarkan desain yang lebih berani jika melihat harga yang ditawarkan.

Pasalnya dengan budget murah-meriah, Realme C1 sudah memiliki layar berponi yang memng kini sedang banyak digandrungi.

Tak hanya itu, saja ponsel ini juga sudah menawarkan layar dengan luar 6,2 inchi dengan rasio 19:9 hal ini adalah salah satu hal yang membuat Realme C1 menggebrak pasar.

Baca Juga : Cara Mengobati Biduran Secara Alami Tanpa Obat Kimia tapi Tetap Manjur

2. Spesifikasi

Yang menjadi sorotan utama dari ponsel ini mungkin adalah chipset yang digunakan oleh Realme C1.

Ponsel ini sudah ditenagai dengan Snapdragon 450 yang mana menjadikannya ponsel termurah yang menggunakan Chipset tersebut.

Pasalnya pada merek Xiaomi atau merek lain, chipset ini sebagin sudah digunakan untuk ponsel kelas menengah, misalnya Xiaomi Redmi 5.

Baca Juga : 10 Manfaat Jepan alias Labu Siam yang Jarang Diketahui. Salah Satunya Bisa Tingkatkan Fungsi Otak, Lo!

3. Baterai

Selanjutnya adalah baterai, ponsel ini bisa dikatakan memiliki baterai yang lumayan jumbo dan tergolong murah jika mengingat harganya.

Pasalnya, Realme C1 sudah dibekali dengan baterai berkapasitas 4230 mAh, hal inilah yang membuatnya serasa lebih baik daripada ponsel-ponsel lain dikelasnya.

Apalagi dengan chipset Snapdragon 450 yang diklaim mampu memenejemen daya baterai menjadi lebih irit dalam penggunaan.

4. Kamera

Terakhir yang menonjol dari ponsel ini adalah fitur dual kamera, seperti diketahui hampir semua ponsel yang menggunakan fitur ini masih memiliki harga sekitar Rp2 jutaan.

Sedangkan Realme C1 dengan harganya yang hanya dibawah Rp1,5 jutaan, sudah menawarkan ponsel dengan fitur dual kamera.

Tentu saja fitur satu ini tak bisa dianggap enteng, dan dengan beberapa keunggulan yang dimiliki Relme C1 bukan tidak mungkin ponsel ini akan menjadi penggebrak pasar ponsel murah selanjutnya.