Advertorial

Inilah 4 Hal yang Tidak Diubah dari Redmi 5A dan Masih Ada di Redmi 6A

Afif Khoirul M
Moh. Habib Asyhad
Afif Khoirul M
,
Moh. Habib Asyhad

Tim Redaksi

Intisari-online.com - Xiaomi secara resmi telah merilis ponsel termurahnya di Indonesia: Xiaomi Redmi 6A.

Ponsel ini adalah seri penerus Redmi 5A, secara sepsifikasi ponsel ini telah banyak mengalami perubahan.

Bahkan secara siginifikan jeroannya sudah berbeda. Diketahui Redmi 6A membawa spesfikasi yang berbeda dengan membenamkan chipset MediaTek A20.

Hal itu tentu berbeda dengan Xiaomi Redmi 5A yang membawa Snapdragon 425, selain itu ukuran layar juga dibedakan dari sebelumnya 5 inchi menjadi 5,45 inchi.

Baca Juga : Inilah 4 Alasan Mengapa Xiaomi Redmi 6A Tidak Seistimewa Redmi 5A

Meski mengalami beberapa perubahan pada kenyataannya ada beberapa hal yang masih sama dengan seri sebelumnya.

Berikut ini 4 hal yang tidak diubah Redmi 6A dari Redmi 5A

1. Memori

Meski membawa chipset berbeda, pada kenyataannya baik Redmi 5A maupun Redmi 6A memiliki memori yang sama.

Diketahui Redmi 5A membawa memori Ram sebesar 2 GB dan memori Internal sebesar 16 GB.

Hal itulah yang masih ada dan Xiaomi Redmi 6A juga masih mengandalkan kapasitas memori dan Ram yang sama.

Baca Juga : Besok Ada Flash Sale Xiaomi Redmi 6A di Blibli, Catat Jam dan Caranya

2. Kapasitas baterai

Jika melihat daya baterai yang dimiliki Xaiomi Redmi 5A dan Redmi 6A tampaknya keduanya memiiliki kapasitas baterai sama.

Hal itu menunjukkan bahwa baterai Xiaomi Redmi 6A tidak mengalami peningkatan.

Seperti diketahui, Xiaomi Redmi 6A maupun Redmi 5A keduanya sama-sama memiliki baterai berkasaitas 3000 mAh.

3. Ketajaman layar

Baca Juga : Xiaomi Luncurkan Redmi 6 dan Redmi 6A, Bagaimana Nasib Redmi 5 dan Redmi 5A?

Jika melihat ukurannya jelas keduanya memiliki bentang layar yang berbeda bahkan Redmi 6A lebih unggul karena sudah mengusung full view display.

Namun, pada kenyataannya baik Redmi 5A maupun Redmi 6A keduanya sama-sama memiliki ketajaman layar yang sama dan bahkan tidak menunjukkan peningkatan berarti.

Misalnya Xiaomi Redmi 5A memiliki ketajaman mencapai 296 ppi sedangkan Redmi 6A memiliki ketajaman 295 ppi.

4. Kualitas kamera

Baca Juga : Ternyata Inilah 4 Alasan Mengapa Xiaomi Redmi 5A Sangat Laris di Pasaran

Terakhir adalah kualitas kamera yang dimiliki Xaiomi adalalah salah satu yang tidak mengalami perubahan berarti.

Bahkan hal ini sudah terjadi sejak era Redmi 3 di mana ponsel low entry tersebut memiliki kamera 13 mp pada sisi belakang dan 5 mp pada sisi depannya.

Hal itupun terjadi dengan Xiaomi Redmi 5A dan Redmi 6A, di mana keduanya memiliki kamera dengan resolusi 13 mp di sisi belakang dan 5 mp di sisi depan.

Artikel Terkait