15 Jenis Status Facebook yang Harus "Mati" di 2017

Moh. Habib Asyhad
Ade Sulaeman

Tim Redaksi

Status Facebook yang harus mati di 2017
Status Facebook yang harus mati di 2017

Intisari-Online.com -Terima atau tidak, media sosial, lebih-lebih Facebook, telah menjadi bagian dari hidup kita. Bangun tidur, mau berangkat bekerja, pulang kerja, menuju tidur, selalu kita penuhi dengan aktivitas memperbaharui dan mengecek notifikasi.

Lepas dari itu, tak semua pengguna Facebook nyaman dengan lini masa yang berkelindan di berandanya. Tak hanya soal berita palsu dan hoax, tapi juga hal-hal klise dan menyebalkan. Untuk itu, menurut Mashable, ada 15 jenis status Facebook yang harus mati di 2017 nanti.

(Berita Basi Bom di Bangkok Kelabuhi Facebook Safety Check)

1. Postingan makanan yang bisa “memicu” diabetes tipe-2.

2. Postingan orang yang mengaku tidak suka bicara politik tapi sebenarnya selalu berbicara politik.

3. Postingan pernikahan yang jumlahnya banyak banget tapi sama semua.

4. Postingan yang menunjukkan orang lain—biasanya orang-orang beken—yang dianggap mewakili diri si pemosting.

5. Postingan ucapan terimakasih kepada semua orang yang memberi ucapan ulang tahun kepadanya. Ini menggelikan.

6. Postingan yang mengatakan, “Jika orang terkenal lainnya bisa memenangkan pemilihan, maka Trump akan jadi presiden.”

7. Postingan yang mengumumkan untuk tidak aktif di Facebook dalam beberapa hari.

8. Postingan Facebook yang sama dengan yang di Twitter dan Instagram.

9. Postingan lucu pada sebuah tragedi bersejarah yang menyedihkan. Ingat, orang tidak memerlukan “sedikit” kelucuan. Mereka membutuhkan kebenaran.

10. Postingan “Jika si ini jadi kepala ini maka saya akan pindah ke tempat itu” dan sejenisnya.

11. Berbagi cerita palsu dari situs yang juga palsu.

12. Postingan foto profil baru yang sebenarnya hanyalah hasil screenshots dari selfi di Snapchat.

13. Pengumuman kehamilan yang menunjukkan foto hasil tes USG.

14. Pengumunan pernikahan yang mengatakan “saya telah menikahi ‘teman terbaik’ saya.”

15. Postingan yang berisi pertanyaan yang sejatinya bisa dilacak di mesin pencari Google.

Apakah status Facebook Anda termasuk tipe status Facebook seperti disebut di atas?

Artikel Terkait