Wang Xiaojiu, Tukang Cukur Rambut yang Senang Membuat Karya Seni dari Sisa Potongan Rambut

Lila Nathania
,
Ade Sulaeman

Tim Redaksi

Hasil karya Wang
Hasil karya Wang

Intisari-Online.com – Biasanya, sisa potongan rambut dibuang begitu saja atau dijadikan wig bila rambutnya bagus. Inilah Wang Xiaojiu, tukang cukur rambut yang senang membuat karya seni dari sisa potongan rambut.

Wang adalah seorang tukang cukur rambut dari Provinsi Jilin, Tiongkok. Ia memiliki kreativitas yang tinggi sehingga jika ada sisa rambut dari pelanggan yang cukur di tempatnya, sisa rambut itu tidak dibuang begitu saja melainkan dibuat menjadi karya seni terlebih dahulu.

Awalnya, kebiasaan ini dimulai tahun 2015. Waktu itu Wang membuat tulisan 2015 untuk merayakan datangnya tahun baru tersebut. Nah, sejak saat itu Wang justru menjadi senang dan terus membuat berbagai karya seni lainnya menggunakan sisa rambut.

Peralatan yang dipakai Wang untuk membuat karya seni ini juga tidak aneh-aneh. Ia hanya memakai kartu dan sikat. Dua alat itu digunakannya untuk membuat gambar-gambar kartun yang sudah dikenal banyak orang seperti Snow White atau kartun Jepang lainnya.

Salah satu hasil karya Wang yang mendapat banyak apresiasi di internet adalah ketika ia membuat tokoh-tokoh dari cerita manga (komik Jepang) Slam Dunk. Komik ini bercerita tentang permainan basket dan Wang membuat gambar tokoh-tokoh pemain baster tersebut. Sangat kreatif, bukan? Wang membuktikan bahwa jika kita memang memiliki jiwa seni dan kreativitas, selalu ada tempat untuk mengekspresikan diri.

Artikel Terkait