Tokopedia Blokade Penjualan iPhone BM

Hery Prasetyo

Editor

iPhone 6 S Plus, salah satu produk Apple yang sementara ditutup transaksinya di Tokopedia sebelum ada penjualan resmi.
iPhone 6 S Plus, salah satu produk Apple yang sementara ditutup transaksinya di Tokopedia sebelum ada penjualan resmi.

Intisari-Online.com - Situs jual beli Tokopedia membuat kebijakan ketat soal penjualan gelap atau black market (MBM) produk iPhone. Tokopedia melakukan blokade penjualan iPhone BM untuk empat seri smartphone Apple, yakni iPhone 6s, 6s Plus, 7, dan 7 Plus.

Produk-produk itu selama ini beredar melalui jalur BM. Sebab, produk ini belum dijual secara resmi oleh Apple di Indonesia.

Tokopedia melakukan aturan ketat itu sebagai bentuk kepatuhan terhadap pemberitahuan resmi dari Kementerian Perdagangan Indonesia.

"Sesuai pemberitahuan resmi dari Kementerian Perdagangan Indonesia, produk iPhone 6s, 6s Plus, 7 dan 7 Plus kami hapus demi kenyamanan & keamanan pelaku usaha," tulis pihak Tokopedia dalam pengumuman resmi di aplikasi Android.

Produk-produk yang sudah telanjur dijual di situs tersebut dinyatakan batal atau sudah dihapus oleh pihak Tokopedia.

Artikel Terkait