Intisari-Online.com – Bagaimana mengetahui apakah gusi kita sehat atau tidak? Mengidentifikasi gusi yang sehat dilihat dari warna, bentuk, serta apakah ada pembengkakan atau radang. Gusi yang sehat berwarna merah muda cerah. “Meskipun gigi hilang atau tanggal, gusi yang sehat tetap bagus dengan warna merah muda cerah,” jelas drg. Yudha Rismanto, Sp. Perio, Pakar Periodonsia dan Dosen FKGUI.
Selanjutnya, ciri-ciri gusi yang sehat adalah bentuknya yang stabil, mempunyai struktur, stippling appereance (ada bintik-bintik kecil seperti kulit jeruk), tidak berdarah, dan tidak ada rasa sakit.
Dalam keadaan sehat, gusi adalah kulit yang berfungsi untuk estetika dan proteksi. Bayangkan bila gigi tanpa gusi, tentu saja, kita akan terlihat seperti tengkorak. Gusi juga memproteksi gigi agar tidak mudah tercabut.
Itulah sebabnya mengapa dokter tidak mudah untuk mencabut gigi, selain karena adanya tulang, atau semen gigi yang dipakai untuk menambah gigi, juga serabut tulang, dan adanya gusi yang menjepit gigi.
Gusi harus dipertahankan kesehatannya dengan menyikat gigi secara teratur minimal dua kali sehari. Lo kok gigi sih yang disikat? Ya, karena dengan menyikat gigi secara benar dan teratur, maka gusi pun akan terjaga kesehatannya. Menyikat gigi secara teratur minimal 2 kali sehari, jangan lupa untuk menyikat gigi malam sebelum tidur. Menyikat gigi secara benar, dengan gigi atas disikat dari atas ke bawah, dan gigi bawah dari bawah ke atas. (*)