Melatih Anak Kidal Menulis

Ade Sulaeman

Editor

Melatih Anak Kidal Menulis
Melatih Anak Kidal Menulis

Intisari-Online.com - Salah satu aktivitas yang kerap menjadi masalah bagi anak kidal adalah saat dia menulis. Untuk itu berikut akan dipaparkan cara melatihnya. Sebelumnya, perlu ditekankan bahwa faktor terpenting dalam mengajarkan anak kidal menulis adalah posisi kertasnya, posisi lengan dan pergelangan tangan, serta cara memegang alat tulis.

  • Posisi kertas
    • Letakkan kertas lebih ke kiri dari tubuh anak lalu miringkan, sehingga ujung atas kertas paling kanan lebih dekat ke bagian dada anak daripada ujung atas kertas paling kiri.
    • Pada anak kidal yang baru mulai menulis, berilah ia kertas yang lebih besar. Dengan seringnya latihan, anak akan dengan alami memegangnya dengan santai dan memperkecil ukuran tulisannya seiring dengan perkembangan kontrol motoriknya.
  • Posisi tangan
    • Usahakan agar pergelangan tangan anak tetap lurus dengan lengannya. Posisi tersebut memudahkan anak kidal dalam menulis.
    • Meski sebagian besar orang menggunakan gaya “hook” (lihat gambar) dalam menulis, ada baiknya cara ini dihindari karena dapat cepat membuat lelah dan dapat mengganggu sistem motorik anak.
    Ilustrasi Anak Kidal
    Ilustrasi Anak Kidal

  • Cara memegang alat tulis
    • Pegang alat tulis lebih jauh dari ujung pensil agar mereka tahu apa yang sedang ditulis. Sebab, berbeda dengan anak non-kidal, cara menulis anak kidal cenderung mendorong, bukan menarik. Hal tersebut membuat genggaman anak kidal pada alat tulis semakin mendekat ke ujung pensil atau melorot. Jarak pegangan alat tulis dari ujung pensil antara 1 inci - 1,5 inci.
    • Jika anak memegang alat tulis terlalu dekat daru ujungnya, ingatkan, kalau perlu buatlah tanda dimana anak harus memegang alat tulis tersebut.

slide 8 to 10 of 6