Pesan Dalam Botol Berusia 100 Tahun Akhirnya Ditemukan

intisari-online
,
Muhammad Fauzan Aziz

Tim Redaksi

Pesan Dalam Botol Berusia 100 Tahun Akhirnya Ditemukan
Pesan Dalam Botol Berusia 100 Tahun Akhirnya Ditemukan

Intisari-Online.com – Richard Platz, mengirim pesan singkat melalui kartu pos dalam botol, dan melemparnya ke laut Baltik. (Setelah 20 Tahun, Akhirnya Pesan Dalam Botol Ini Dibalas)

Satu abad alias seratus tahun kemudian, Konrad Fischer, nelayan Jerman, menemukan botol tersebut di utara Kiel bulan lalu.

Saat Fischer ingin membuang botol Platz, dia menyadari ada kartu pos di dalam, kartu pos itu bertuliskan, “siapa yang menemukan botol ini, harap dikembalikan ke alamat saya di Berlin.”

Peneliti ikut membantu mengidentifikasi, dan melacak alamat Platz dalam kartu pos tersebut.

Menurut AFP, Platz, yang waktu itu berumur 20 tahun, sedang berlibur bersama kelompok pecinta alamnya, saat melempar botol itu ke laut baltik.

Akhirnya, melalui bantuan peneliti silsilah dari Berlin, silsilah Platz bisa dilacak, dan cucunya bisa ditemukan. Cucunya bernama Angela Erdmann dan berusia 62 tahun.

Minggu lalu, Erdmann akhirnya memegang botol itu setelah datang ke International Maritime Museum, Hamburg.

“Ini adalah momen yang sangat mengharukan. Aku sampai meneteskan air mata.” Kata Erdmann.

Erdmann tidak pernah mengetahu Platz yang meninggal pada 1946. Setelah dia melihat kembali buku memo keluarga, barulah Erdmann mengetahui, Platz adalah seorang Sosial Demokrat, dan sangat suka membaca.

Kartu pos ala Denmark ini, dicap stempel berlambang Kekaisaran Jerman, di kartu pos itu tertera tanggal, 17 Mei 1913.

International Maritime Museum percaya, pesan dalam botol berusia 100 tahun ini merupakan pesan tertua yang pernah mereka temukan.

Sebelumnya, Guinness World Record mencatat, pesan dalam botol tertua dimiliki oleh botol 1914, yang ditemukan 2012 kemarin.

Artikel Terkait