Intisari-Online.com - Selain lebih terasa nyaman dan meningkatkan motivasi, pastinya ada kenikmatan tersendiri ketika Anda berlari bersama teman.
Tapi, sebelum memulai kegiatan lari bersama teman atau anggota keluarga, ada baiknya Anda mendiskusikan beberapa hal dengan mereka agar jogging terasa lebih menyenangkan.(Baca juga: Pro-Kontra Lari Sebagai Olahraga)
1. Diskusikan tujuan latihan
Apakah tujuannya sekadar mendapatkan tubuh yang bugar atau untuk mengikuti lomba? Jika untuk lomba, apakah kalian berniat untuk memenangkannya atau sekadar “ikut-ikutan” lomba?
2. Buat jadwal
Setelah mengetahui tujuan dari latihan, kalian bisa membuat jadwal latihan yang jelas. Putuskan seberapa sering latihan ingin dilakukan setiap minggunya dan target yang diinginkan.(Baca juga: 6 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Ikut Lomba Lari)
3. Tetapkan aturan dasar
Misalnya, soal pakaian dan sepatu yang bisa atau tidak bisa dikenakan, tidak mengkritik, menyalahkan, atau mengabaikan saat berlari, atau hal-hal sepele seperti bolehkah berlari sambil mendengarkan musik dan lainnya. Hal ini penting untuk dibicarakan demi menghindari konflik di kemudian hari.
4. Bersikap terbuka terhadap perubahan
Tidak semua rencana matang berjalan dengan mulus. Jika selama pelatihan ada hal-hal yang tidak sesuai ekspektasi, misalnya soal jarak tempuh yang berat atau daya tahan tubuh yang tidak sesuai target, ada baiknya segera melakukan penyesuaian saja.
(Ester/tabloidnova.com)