Intisari-Online.com - Sering melihat foto hal yang ganjil namun ternyata keganjilan itu adalah nyata?
Seperti seorang tanpa kepala sedang beraktivitas atau orang berjalan menaiki tangga tapi ternyata menuruni tangga.
(Baca juga: Hii.. Makhluk-makhluk Penghuni Laut Dalam Ternyata Benar-benar Sangat Menyeramkan (FOTO))
Bukan hal yang aneh, hal tersebut hanyalah sebuah ilusi, sudut pengambilan foto dipilih untuk membuat suatu obyek terlihat aneh.
Berikut beberapa foto ilusi menarik. Foto mengenai manusia mini? Bukan, hanya seorang pengunjung pameran sedang melihat karya Robert Therrien di Irlandia Utara pada 23 April 2012 mengenai patung-patung benda raksasa (foto: Cathal McNaughton/Reuters). Manusia tanpa kepala? Salah juga. Foto ini hanya memanfaatkan momen ketika seorang atlet gimnastik melompat dan menekuk kepalanya ke belakang (foto: Vasily Fedosenko/Reuters) Manusia berkepala besar? Bukan juga. Hanya seorang satpam sedang melakukan pemeriksaan pada pameran seniman patung, Ron Mueck di Skotlandia (foto: David Moir/Reuters). Bukan, bukan manusia berkepala bola. Hanya seorang pemain bola sedang berlatih sebelum pertandingan. Tombol rana ditekan tepat ketika bola berada di depan wajah sang pemain (Jayanya Dey/Reuters). Terlihat seperti sepasang manusia yang sedang diangkat oleh tangan raksasa? Foto ini hanya memanfaatkan letak orang yang berdiri tepat di belakang iklan yang ditempat di dinding ekskalator (foto: Vivek Prakash/Reuters). Foto ini memanfaatkan ilmu fisika bahwa cahaya dibelokan ketika memasuki air, sehingga yang terlihat di luar air dan di dalam air berbeda dan seperti terpisah (Alexandre Meneghini/Reuters). Kepala seorang manusia diletakan di atas meja? tidak sepenuhnya salah. Foto ini hanya foto biasa, hanya saja mata kita yang terkecoh oleh cermin yang diletakan di kiri dan kanan meja. Cermin tersebut memantulkan gambar di tembok sehingga menutupi apa yang ada di belakang cermin tersebut (Bobby Yip/Reuters).