Intisari-Online.com – Mencuci tangan sesering mungkin menjadi bagian dari gaya hidup sehat. Tidak perlu repot mencari keran, membersihkan tangan dengan pembersih tangan sekarang menjadi alternatif praktis untuk masyarakat perkotaan.
Bila ingin membeli cairan pembersih tangan berbasis alkohol, perhatikan jenisnya. Jangan mudah percaya kalau bisa membunuh kuman hingga 99,9%. Baca dengan seksama kadar alkohol yang biasanya tercetak di bagian belakang label kemasan. Pastikan kandungan alkohol mencapai 60% atau lebih. Karena, banyak pembersih tangan hanya mengandung 40% alkohol.
Selain memeriksa kadar alkohol, perhatikan juga bagaimana menggunakannya dengan benar. Untuk mendapatkan tangan bersih, simak tips berikut pada penggunaan pembersih tangan, seperti dimuat pada Galtime.com.
Meskipun pembersih tangan menjadi alternatif yang praktis, tetapi tetap disarankan cara terbaik untuk menangkal kuman adalah mencuci tangan dengan sabun dan air.