Ragam Macam Menyiram Tanaman

Agus Surono

Penulis

Ragam Macam Menyiram Tanaman
Ragam Macam Menyiram Tanaman

Intisari-Online.com - Menyiram tanaman menjadi bagian dari merawat agar tanaman yang kita tanam tetap tumbuh. Jika tanaman tumbuh di tanah jika sudah berakar kita bisa saja mengabaikannya menyiram secara rutin. Namun jika kita menanam dalam pot, tentu harus rutin sebab pasokan air sangat tergantung dari siraman itu.Dalam siram-menyiram ini, ada beberapa kita yang bisa Anda lakukan.

  • Daun tanaman hias bebas noda.Daun tanaman hias Anda tidak akan berbercak cokelat kalau air siramannya diinapkan terlebih dahulu semalaman agar kandungan klornya mengendap.
  • Menyiram pakis hias.Jengkel karena daun pakis Anda sering membusuk? Untuk mengatasinya, saat menyiram jangan mengenai daunnya. Cara yang paling mudah adalah menyiraminya menggunakan kucuran air dari dalam botol.
  • Pakis tumbuh subur.Jika Anda penyuka pakis, agar tumbuh subur siram dengan air teh basi. Lebih baik air teh yang tidak terlalu pekat.
  • Suplir tetap cantik.Daun suplir bila terkena air akan membusuk. Untuk menghindarinya, siram bagian batang suplir. Jika daun terkena air, goyangkan perlahan-lahan batangnya sehingga titik-titik air akan jatuh.
  • Tanaman pot gantung.Tanaman pot gantung memang cantik, namun Anda sering kerepotan saat harus menyiramnya. Karena air siramannya tak jarang mengucur ke bawah. Untuk menghindari hal itu, gunakanlah beberapa es batu di pot tersebut. Air akan langsung terserap.
  • Air siraman tidak mengotori lantai.Bila ingin lantai sekitar pot tetap bersih, taruhlah kerikil atau kelereng di atas tanah supaya bila Anda menyiram tanaman atau terpercik air hujan, air tanahnya tidak mengotori lantai. (Merawat Rumah, Membersihkan Perabotan)