Cara Memeriksa Sendiri Gejala Awal Kanker Payudara

Axel Natanael Nahusuly

Editor

Cara Memeriksa Sendiri Gejala Awal Kanker Payudara
Cara Memeriksa Sendiri Gejala Awal Kanker Payudara

Intisari-Online.com - Ada beberapa ciri dari payudara yang bisa diindikasikan sebagai pertanda tumor, meski memang tak bisa langsung disimpulkan hanya dengan pemeriksaan awam. Pemeriksaan lebih lanjut diperlukan untuk menindaklanjuti dugaan yang diperiksa sendiri. Lakukan ini untuk memeriksa sendiri payudara Anda.

(Baca juga: Yana Zein Meninggal Dunia: Mari Kenali Ciri-ciri Benjolan Kanker Payudara) - Puting Cari tahu apakah ada penarikan dari puting, puting melesak ke dalam, atau melekuk? Meski ciri ini tak lantas membuat seseorang pasti terkena kanker, namun perubahan ciri ini bisa diidikasikan gejala tumor ganas. - Permukaan kulit Periksa permukaan kulit di semua bagian payudara. Karena tumor juga bisa ditandai dengan perubahan warna kulit. Kulit yang tampak menebal dan permukaannya seperti kulit jeruk merupakan tanda kita perlu memeriksakan payudara. - Keluar cairan Tanda lain, apabila cairan yang keluar dari puting payudara padahal kita tidak sedang menyusui. "Warna cairannya bisa merah, cokelat, atau berupa darah. Jika ini terjadi, segera lakukan pemeriksaan. Pasalnya, keluar cairan dari payudara di luar masa menyusui ini termasuk tak normal," tandas dr.Felly Sahli, Sp.Rad, Koordinator Unit Radiodiagnostik MRCCC Siloam Hospitals. Apabila ciri-ciri tersebut sudah terjadi semuanya, ada benjolan, lalu keluar cairan darah berwarna busuk, lalu kulitnya berkerut seperti kulit jeruk, bisa dipastikan 99 persen itu adalah tumor ganas. Meski memang, sekali lagi ciri-ciri itu tak lantas membuat seseorang pasti terkena tumor ganas. Setelah mempraktikkan cara memeriksa sendiri gejala awal kanker payudara di atas, ternyata kita menemukan indikasi yang sama, sebaiknya kita cepat memeriksakan diri ke dokter untuk pemeriksaan lebih lanjut. (tabloidnova)

Artikel Terkait