Advertorial
Intisari-Online.com - Hanya tinggal menghitung jam, pernikahan antara Pangeran Harry dengan Meghan Markle akan dilaksanakan di kastil Windsor, Inggris.
Pernikahanroyal wedding ini tentu menjadi perhatian besar bagi keluarga kerajaan Inggris.
Akan sangat banyak bangsawan yang berkumpul dan menghadiri upacara sakral itu.
Terlebih, rakyat Inggris mayoritas sangat mencintai keluarga kerajaan, sehingga sudah pasti akan banyak orang berkumpul di sepanjang jalan menuju kastil Windsor.
Baca Juga:ISIS, Taliban, dan Al-Qaeda: Inilah Perbedaan 3 Kelompok Teroris Terkemuka Ini
Bahkan sejak hari Sabtu (18/5/2018), sudah banyak orang yang berkemah di jalanan demi mendapat posisi terbaik menyaksikan kirab pengantin kerajaan.
Untuk mengantisipasi terjadinya kekacauan dan keributan yang tidak diinginkan, kerajaan Inggris tentu telah menyiapkan pasukan pengamanan khusus.
Operasi keamanan besar-besaran akan berlangsung di Windsor dengan formasi "cincin baja" mengelilingi kastil tersebut.
Tak hanya itu, operasi ini melibatkan ratusan sniper atau penembak jitu yang bersembunyi di hampir setiap sudut atap kastil.
Polisi bersenjata akan berpatroli tanpa henti di sepanjang jalan kota dan disinyalir ini menjadi operasi keamanan terbesar dalam sejarah kepolisian Thames Valley.
Pos komando pengamananroyal wedding berada di kota Berkshire.
Biaya yang harus dikeluarkan oleh kerajaan Inggris ternyata juga sangat besar.
Kali ini, kerajaan harus menyiapkan sekitar Rp573 miliar untuk operasi keamanan tersebut.
Baca Juga:Terungkap, Pelaku Bom Di Gereja Surabaya Ternyata Keponakan Jaringan Teroris Bom Bali 1!
Pihak keluarga kerajaan Inggris harus memastikan upacara pernikahan berjalan dengan lancar dan tidak ada ancaman dari teroris maupun penjahat.
Formasi keamanan yang telah disiapkan antara lain:
1. Penembak jitu di atap-atap gedung kota.
2. Polisi yang melakukan patroli rutin di sepanjang sungai Thames.
3. Polisi dengan anjing pelacak untuk mendeteksi peledak.
4. Polisi bersenjata di sepanjang jalan menuju kastil Windsor.
5. Pemasangan pagar baja di sekeliling kastil Windsor.
6. Sistem pengenalan plat nomor otomatis untuk menandai setia kendaraan yang mencurigakan.
7. Zona larangan terang untuk menjaga ruang udara tetap bersih dari pesawat yang melintas pada hari Sabtu.
Baca Juga:Edward Paisnel, Si Buruk Rupa Paling Kejam yang Memerkosa dan Meneror Kota Selama 11 Tahun
Beberapa ruas jalanan juga diblokir untuk mengurangi kemungkinan serangan lalu lintas.
Taktik serangan ini populer di kalangan teroris dalam beebrapa tahun terakhir.
Patroli ini memerlukan begitu banyak petugas kepolisian hingga departemen Thames Valley juga harus meminta bantuan dari departemen kota lain.
Semua patroli ini dilakukan untuk menjaga suasana pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle agar tetap aman kondusif.
Baca Jua:Dulu Diragukan Dapat Bertahan Hidup, Sekarang Beginilah Kehidupan Bayi Kembar Tujuh Pertama di Dunia