Intisari-Online.com – Menu yang layak disajikan saat pesta BBQ menyambut datangnya Tahun Baru. Ikan mengandung asam lemak baik, yakni omega-3 khususnya DHA dan EPA yang baik bagi kesehatan pembuluh darah, jantung, serta meningkatkan daya tahan tubuh.
Bahan:
- 700 g ikan kerapu/kue/ayam-ayaman, bersihkan, belah 2 tapi tidak putus
- 1 sdm air jeruk nipis
- 1 sdt garam
- 1 sdm margarin/minyak zaitun
- 2 sdm kecap manis
Sambal:
- 5 buah cabai merah, iris ½ cm
- Cabai rawit (kalau suka)
- 1 sdm terasi bakar
- 1 sdm gula merah
- 4 butir kemiri, belah dua, goreng
- 1 buah tomat merah kecil, iris tipis
- Garam
- 1 jeruk limau utuh, iris jadi 5
Cara membuat:
- Lumuri ikan dengan campuran air jeruk nipis dan garam. Jepit dengan panggangan.
- Bakar sambil diulasi dengan margarin/minyak zaitun dan kecap manis.
- Setelah matang, letakkan di piring beralaskan daun.
- Siramkan ke atasnya sambal kemiri.
- Sajikan selagi panas.
- Sambal: Ulek semua bahan, kecuali irisan jeruk limau
- Masukkan irisan limau. Aduk rata.
Untuk 6 porsi
Fakta gizi per porsi
- Kalori 168 kal
- Protein 21 g
- Lemak 7,9 g
- Karbohidrat 3,1 g
- Kolesterol 99 mg
- Serat 0,3 g