Tidak Sarapan Justru Bisa Membuat Gemuk

Mohamad Takdir

Editor

Tidak Sarapan Justru Bisa Membuat Gemuk
Tidak Sarapan Justru Bisa Membuat Gemuk

Intisari-Online.com - Tidak sarapan justru bisa membuat gemuk.Hal ini merujuk pada hasil survei yang menunjukkan bahwa mereka yang tidak sarapan tiga hari berturut-turut umumnya malah makan kudapan yang manis.Satu dari 10 orang tidak sarapan bahkan sengaja melewatkan sama sekali. Tidak sarapan membuat perut menjadi cepat lapar sehingga lari ke kudapan. Survei ini mengambil data dari 2000 orang dewasa dan menyimpulkan 45% tidak sarapan dan lapar di waktu menuju makan siang, 30% mengeluh kelelahan dan 14% merasa kesal karena tidak sarapan.Mereka yang tidak sarapan memilih makan coklat atau makanan manis lainnya. Jika tidak sarapan maka kadar gula seseorang bisa menurun dan dikompensasi dengan makanan yang terlalu manis. Penelitian ini dilaksanakan oleh Breakfast Week di Inggris dan menyimpulkan bahwa tidak sarapan bisa membuat gemuk sebab mengganti sarapan dengan snack manis.Jika kalori dari makanan manis itu ditumpuk dan tidak dibakar dengan olahraga maka seseorang bisa naik berat badan sampai 13 kg per tahun. Tidak sarapan justru bisa membuat gemuk, maka jangan lewatkan sarapan. (dailymail)