Intisari-Online.com – Tidak semua orang mempunyai keberanian untuk bisa mengutarakan pendapatnya. Sering kali mereka mendapat penolakan atau bahkan makian. Hal tersebut membuat hati menjadi kecut dan trauma akan muncul ketika diperhadapkan pada situasi yang sama. Mungkin saat ini kita sedang berhadapan dengan orangtua yang galak, atasan yang galak, atau bahkan berhadapan dengan orang-orang yang mempunyai karakter tidak menyenangkan. Semua orang pasti mempunyai rasa takut akan tetapi kita harus bisa menghadapi rasa takut tersebut agar dapat mengutarakan pendapat/keinginan dengan baik. Berdoalah terlebih dahulu ketika kita akan berhadapan dengan orang-orang yang memiliki kekerasan hati. Kekuatan manusia memang terbatas dan sangat sulit untuk mengubah seseorang akan tetapi Tuhan mampu melembutkan hati orang-orang yang keras. Jika tidak ada seorangpun yang bisa mengerti kita, masih ada Tuhan yang selalu mengerti isi hati kita. Tuhan mengetahui semua harapan kita dan Dia juga akan melepaskan kita dari segala bentuk ketakutan. Karena, Tuhan selalu bersama kita. (SD)