5 Zat Ini Jadi Alasan Daging Merah Layak Dikonsumsi

K. Tatik Wardayati

Editor

5 Zat Ini Jadi Alasan Daging Merah Layak Dikonsumsi
5 Zat Ini Jadi Alasan Daging Merah Layak Dikonsumsi

Intisari-Online.com – Daging merah terkadang kita singkirkan dari menu harian kita karena dianggap sebagai salah satu bahan makanan yang dapat membahayakan kesehatan. Banyak jenis diet yang melarang kita untuk makan daging merah. Tapi benarkah daging merah tidak sehat?

Berikut ini manfaat sehat yang bisa kita dapatkan dari daging merah karena kandungan nutrisi yang terkandung di dalamnya, seperti dilansir dari magforwomen.

  • Protein. Protein adalah nutrisi utama yang dikandung oleh daging merah. Otot yang sehat dan hormon adalah manfaat utama pemenuhan kebutuhan protein kita.
  • Vitamin B12. Makanan hewani merupakan sumber vitamin B12. Vitamin ini baik untuk kesehatan darah dan mendukung sistem saraf kita. Kurangnya asupan vitamin B12, terutama bagi ibu hamil dapat menyebabkan buruknya pertumbuhan bayi.
  • Asam linoleat. Daging sapi dan domba mengandung asam linoleat. Nutrisi ini kaya akan antioksidan dan antikarsinogen sehingga efektif dalam menangkal berbagai jenis kanker.
  • Mineral seng. Kandungan seng dalam daging merah sangat bermanfaat untuk memperkuat sistem kekebalan tubuh. Selain itu, kandungan seng juga mampu meminimalkan efek penuaan dini.
  • Asam lemak omega-3. Eicosapentaenoic atau EPA adalah asam lemak omega-3 yang dapat ditemukan dalam daging sapi dan ikan. Asam ini dapat meningkatkan kesehatan emosional, kemampuan kognitif, dan kesehatan umum lainnya.
Ternyata, daging merah pun punya banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Tentu saja, kita harus mengonsumsinya dalam jumlah yang wajar dan pilihlah daging tanpa lemak.