Intisari-Online.com - Emosi makan mengacu pada makan yang tidak sadar kita lakukan, entah saat sedih atau senang. Terlibat dalam emosi makan sesekali tidak menjadi masalah, namun jika menjadi kebiasaan maka hal tersebut akan berbahaya bagi tubuh. Untuk itu, kita harus mengetahui tips mengontrol emosi makan berikut:
1. Identifikasi emosi
Tanyakan pada diri sendiri apa yang sebenarnya dipikiran kita atau apa yang dirasakan. Jika ada dorongan untuk makan, tanyakan apakah diri kita memang benar lapar atau hanya sekadar meluapkan emosi.
2. Mencari alternatif lain
Cobalah untuk mencari alternatif kegiatan lain selain makan ketika kita sedang sedih, senang, atau pun marah. Misalnya saja dengan bernyanyi atau menari bersama teman-teman atau menelepon teman untuk berbagi cerita tentang apa yang sedang kita rasain.
3. Kendalikan emosi
Jika sedang marah, lebih baik kita menuliskan semua curahan ke dalam beberapa paragraf atau mencoba meditasi juga dapat menjadi langkah yang tepat agar pikiran serta hati lebih tenang. Begitu pula ketika sedang sedih, ada baiknya untuk berbagi cerita kepada teman dekat agar lebih lega. Pastikan kita melakukan hal positif atau yang sehat untuk menghilangkan stres.
4. Melacak kebiasaan makan
Ini merupakan cara untuk mengetahui kebiasaan makan kita. Catatlah setiap hal yang memicu kita makan berlebih dan bagaiman cara untuk mengatasi masalah tersebut. Dengan ini maka kita akan menahan diri untuk makan berlebih dan mencari kegiatan lain sebagai penggantinya.
Itu dia tips mengontrol emosi makan agar pola makan kita selalu dapat dikendalikan. (magforwomen.com)