7 Cara Sederhana Redakan Migrain (2)

Esra Dopita M Sidauruk

Editor

7 Cara Sederhana Redakan Migrain (2)
7 Cara Sederhana Redakan Migrain (2)

Intisari-Online.com - Mengalami migrain atau sakit kepala memang menyakitkan bahkan dapat mengganggu aktivitas. Tanpa disadari, beberapa hal kecil dapat memicu migrain, seperti kebisingan, debu, dan cahaya. Namun, tak perlu khawatir, migrain dapat diredakan tanpa mengonsumsi obat. Salah satunya adalah menghindari hal-hal yang dapat memicu migrain. Nah, berikut ini adalah tujuh cara sederhana redakan migrain:

4. Makan dengan bijak

Tidak makan sama sekali atau puasa benar-benar dapat memicu rasa sakit. Pastikan bahwa Anda mengonsumsi cukup makanan beberapa jam setelah bangun tidur. Pastikan juga minum cukup air untuk menjaga diri terhidrasi.

5. Hindari coklat dan alkohol

Ada beberapa makanan yang dapat memicu sakit kepala, seperti coklat dan alkohol. Maka itu, hindari dua makan pemicu utama migrain tersebut.

6. Meningkatkan asupan suplemen

Rendahnya tingkat magnesium telah dikaitkan dengan sakit kepala migrain. Sebuah suplemen harian magnesium dapat membantu untuk menekan ledakan tiba-tiba sakit migrain. Tetapi, sebelum mengonsumsi dianjurkan untuk berkonsultasi dengan dokter Anda.

7. Menjaga keheningan kamar tidur

Sebaiknya, menghindari makan, minum, atau menonton di kamar tidur. Sebab, hal itu dapat menghambat Anda untuk tidur. Jaga kamar tidur Anda hanya untuk bersantai dan tidur. Untuk memotong kebisingan di kamar tidur, Anda bisa menggunakan sumbat telinga atau kipas angin untuk mematikan suara yang mengganggu.

(Healthmeup)