Intisari-Online.com - Diet dan liburan memang tidak jalan beriringan. Ketika berlibur, kita akan menghadapi banyak peluang untuk mencoba berbagai hidangan lezat. Lalu, bagaimana menjaga diet selama liburan bagi kita yang sedang menjalankannya?
1. Bawa beberapa makan ringan yang sehat
Cara terbaik agar diet kita tetap berjalan selama liburan adalah dengan membawa stok makanan ringan yang sehat, misalnya roti gandum, sayuran mentah segar, telur rebus, buah, dan kacang-kacangan.
2. Cari restoran yang menyajikan makanan sehat
Gunakan internet untuk mencari berbagai restoran atau tempat makan yang menyajikan makanan sehat. Bila perlu, sebelum berangkat ke tujuan liburan, kita sudah mencari tahu tentang restoran-restoran tersebut sehingga akan lebih memudahkan.
3. Tetap berpatok zona waktu di rumah
Tetap berpatokan pada waktu di rumah dilakukan agar terhindar dari jam makan terlambat. Gangguan siklus waktu dapat memengaruhi metabolisme tubuh. Yang paling harus diingat adalah menghindari telat makan.
4. Katakan “tidak” pada makanan cepat saji
Selama perjalanan liburan, berhati-hatilah dengan makanan cepat saji. Yakinkan diri dan berusaha keras untuk menghindari makanan cepat saji, yang hanya akan merusak diet kita.
5. Periksa porsi makanan di restoran
Memang ada saat-saat dimana kita tidak tahan dengan godaan. Jika kita berkunjung ke restoran, untuk mencicip makanan yang ada, ambillah porsi kecil dan kemudian bagikan kepada teman atau keluarga sebagian dari makanan kita. Hal ini agar kita terhindar dari makan dalam porsi yang besar.
Nah, kita sudah tahu bagaimana menjaga diet selama liburan. Selamat berlibur! (magforwomen.com)