10 Fakta Unik tentang Benua Antartika (2)

Lila Nathania

Editor

10 Fakta Unik tentang Benua Antartika (2)
10 Fakta Unik tentang Benua Antartika (2)

Intisari-Online.com – Antartika merupakan sebuah laboratorium raksasa tempat sejumlah peneliti dari berbagai negara melakukan eksprolasi. Inilah 10 fakta unik tentang benua Antartika.

6. Ada puluhan ribu keluarga yang hidup di Lingkaran Arktik. Namun puluhan ribu keluarga itu semuanya merupakan flora dan fauna. Tidak ada manusia di Antartika yang merupakan penduduk asli. Penduduk asli Antartika adalah alga, bakteri, lumur, bunga, dan beberapa serangga. Manusia yang ada di Antartika hanyalah para peneliti yang memang ditempatkan di sana.

7 Roald Amundsen adalah penjelajah asal Norwegia yang pertama kali menginjakkan kaki di Kutub Selatan. Ia mencapai Antartika pada 14 Desember 1911 dan menancapkan bendera kebangsaannya di sana.

8. Antartika tidak masuk dalam wilayah negara apapun. Tahun 1959 silam diadakan sebuah negosiasi antara 12 negara untuk menandatangani Perjanjian Antartika yang isinya menyatakan bahwa benua ini didedikasikan untuk kegiatan penelitian perdamaian. Sekarang perjanjian ini sudah ditandatangani oleh 48 negara.

9. Bila Kutub Utara dikelilingi oleh Benua Amerika, Asia, dan Eropa, Antartika hanya dikelilingi oleh saudera. Antartika sendiri merupakan daerah yang paling berbagai di Bumi. Jika Kutub Utara adalah lautan yang beku, Antartika sendiri sebenarya merupakan daratan yang tertutup oleh es.

10. Antartika adalah benua yang hidup. Setiap tahunnya terjadi penumpukan dan penyusutan garis pantai. Perluasan dan penyusutan ini bisa terjadi dengan sangat ekstrem sehingga Antartika memiliki pengaruh yang besar terhadap cuaca global.

Itulah lima fakta unik tentang benua Antartika.

(Mongabay Indonesia)