Intisari-Online.com – Selama ini sudah pusing menghafalkan tabel periodik unsur? Siap untuk tambahan hafalan? Telah ditambahkan empat unsur baru pada tabel periodik kimia.
Tabel periodik kimia sekarang telah mengalami perubahan. Dalam tabel periodik yang baru, muncul empat simbol baru yaitu Uut, Uup, Uus, dan Uuo. Apakah itu? Nama lengkap empat unsur baru ini adalah Unutrium, Ununpentium, Ununseptium, dan Ununoctium.
Empat unsur ini sekarang juga sudah diberi nama yang lebih resmi oleh Union of Pure and Applied Chemistry (IUPAC) yaitu Nihonium, Moscovium, Tennessine, dan Oganesson. Keempat unsur ini bukanlah unsur yang bisa Anda ketahui secara langsung. Faktanya, empat unsur ini bahkan mungkin tak pernah Anda lihat secara langsung di dunia nyata.
Semua unsur baru tadi diciptakan dalam laboratorium berteknologi tinggi. Secara spesifik, pembuatannya adalah dengan cara ‘melemparkan’ atom-atom hingga mereka membentuk sesuatu yang lebih besar.
Setiap nama ini diambil dari tim riset yang menciptakan elemen baru tersebut. Nomor 113 ditemukan oleh Jepang sehingga disebut Nihonium (Nihon adalah Jepang dalam bahasa Jepang). Sedangkan Moscovium (115) dan Tennessine (117) ditemukan oleh tim peneliti dari Rusia dan Tennessee.
Oganesson sendiri akan menjadi nama elemen kedua yang diambil dari seorang peneliti yang masih hidup. Yuri Oganessian adalah peneliti Rusia yang membantu pembuatan setidaknya tiga elemen berat berusia pendek yang baru saja ditemukan tadi (Nihonium, Moscovium, dan Tennessine). Ia tentu juga membuat Oganesson, elemen yang kelak akan diberi nama seperti namanya.
(techinsider.io)